Kapolsek Saradan Hadiri Cangkrukan Tiga Pilar Plus Tokoh Pencak Silat

Kapolsek Saradan Hadiri Cangkrukan Tiga Pilar Plus Tokoh Pencak Silat

Madiun, memorandum.co.id – Kapolres Madiun AKBP Anton Prasetyo terus menggerakkan jajarannya untuk menjaga agar wilayahnya aman. Melalui Kapolsek Saradan AKP Afin Choirudin menghadiri cangkrukan tiga pilar plus tokoh pencak silat se Desa Sukorejo di Aula Desa Sukorejo, Kecamatan Saradan, Selasa (15/3/2022). Tujuan kegiatan tersebut guna menjalin silaturahmi serta menciptakan situasi kamtibmas di wilayah Saradan yang aman dan kondusif. Menjauhkan warga agar tidak terprovokasi dengan adanya kejadian yang menyangkut antar perguruan pencak silat di wilayah lain. Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Saradan menyampaikan bahwa keberadaan pencak silat diharapkan dapat membantu kepolisian untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Membantu upaya pemerintah dalam mencegah peredaran narkoba dan ikut jugà membantu pemberantasan narkoba). Juga diharapkan pencak silat juga dapat melahirkan generasi penerus bangsa yang siap bersama sama TNI-Polri untuk membela NKRI, keberadaan bela diri dapat membantu masyarakat dalam kegiatan : kerja bakti sosial membantu mengatasi bencana alam banjir & angin puting beliung. Kapolsek Saradan juga mengimbau kepada seluruh Ketua Sub ranting untuk disampaikan kepada warganya agar menjaga nama baik perguruan, hindari kegiatan kegiatan yang melanggar hukum yang merugikan diri sendiri, keluarga dan perguruan. “Mari jadi contoh yang baik di keluarga dan di masyarakat,“ harap Afin. (iku)

Sumber: