Polsek Pasirian Gencarkan Patroli Kewilayahan

Polsek Pasirian Gencarkan Patroli Kewilayahan

Lumajang, memorandum.co.id - Polres Lumajang melalui polsek jajaran terus menggencarkan patroli kewilayahan untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah masing-masing. Kegiatan di Balai Desa Pasirian tersebut sekaligus mengontrol kondisi para pengungsi bencana erupsi Semeru. Kapolsek Pasirian AKP Agus Sugiharto mengatakan, patroli tersebut dilakukan sebagai rutinitas dalam menciptakan keamanan dan ketertiban yang ada di wilayah Kabupaten Lumajang Khususnya Kecamatan Pasirian. “Sampai dengan saat ini ada sekitar 160 orang yang masih bertahan di posko pengungsian Balai Desa Pasirian” ucap Agus Sugiharto, Senin (14/3/2022) siang. Dalam kesempataan itu, para personel memberikan edukasi agar warga tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. Hal itu dilakukan sebagai antisipasi penyebaran virus corona jenis omicron yang saat ini kasus hariannya masih relatif tinggi. Imbauan kepada warga yang belum melaksanakan vaksin juga menjadi agenda penting dalam kegiatan tersebut, sebagai program akselerasi vaksinasi. Vaksinasi sangatlah penting untuk bisa memperkuat imunitas tubuh sehingga warga diharuskan untuk melaksanakan vaksinai dosis 1, dosis 2 dan dosis 3 atau boster. “Semakin cepat warga bisa tervaksin semua, maka semakin cepat pemerintah dalam menghentikan pandemi yang ada di Indonesia, untuk itulah kita harus dukung program percepatan vaksinasi tersebut,” jelas. (*/ani/fer)

Sumber: