Tingkatkan Pemasaran, Mahasiswa Untag Sokong Penjualan Ikan Berbasis Website

Tingkatkan Pemasaran, Mahasiswa Untag Sokong Penjualan Ikan Berbasis Website

Surabaya, memorandum.co.id - Kepuasan konsumen merupakan salah satu tujuan utama bagi sebuah perusahaan. Jika konsumen bisa memenuhi beberapa kebutuhannya melalui produk atau jasa yang ditawarkan, maka dapat dikatakan perusahaan telah berhasil menerapkan konsep pemasaran dengan baik. Saat ini, konsep pemasaran sudah menjadi unsur yang wajib ada dalam sebuah perusahaan atau bisnis yang dijalankan. Hal inilah yang melatarbelakangi Mochamad Tri Kurniawan, mahasiswa prodi Teknik Informatika Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya, untuk menciptakan rancang bangun sistem informasi penjualan ikan berbasis website menggunakan framework code ignite (studi kasus CV Indonesia Nature Miracle). Tri mengaku, penelitian tersebut berangkat dari dirinya sebagai karyawan yang tertantang untuk berkontribusi meningkatkan pemasaran di CV Indonesia Nature Miracle. “Saya sebagai document control, sehingga saya bisa mengetahui arsip dokumen penjualan. Sejauh ini perusahaan hanya memiliki company profile saja, jadi untuk promosi maupun pemesanan hanya melalui email,” ujar alumni SMK YPM 1 Taman Sidoarjo ini, Jumat (4/3/2022). Dirancang seperti e-commerce, website ini dibuat untuk mempermudah konsumen dalam melihat ketersediaan maupun pembelian produk yang ditawarkan CV Indonesia Nature Miracle. “Sistemnya, konsumen login terlebih dahulu kemudian pilih produk dan jumlah yang diinginkan, kemudian check out dan akan diarahkan ke fitur pembayaran. Konsumen akan mendapatkan nota, setelah itu tunggu produk datang,” terangnya. Dia juga kerap menambahkan nomor whatsapp sebagai media konsultasi dan penyampaian kendala. Menurut Tri, CV Indonesia Nature Miracle berencana untuk merambah pasar yang berbeda. “Sebelumnya kan hanya ekspor, pasarnya masih internasional. Sekarang perusahaan mau menjangkau pasar lokal, jadi saya menawarkan website ini,” paparnya. Butuh waktu empat bulan untuk menciptakan website tersebut. Terhitung dari satu bulan merancang dan tiga bulan pembuatan. Untuk software, Tri menggunakan PS Code, sedangkan untuk fitur pembayaran dan pengantaran bekerja sama dengan pihak ketiga. Dalam proses pembuatannya, anak bungsu dari tiga bersaudara ini mengaku mengalami kendala namun dapat teratasi. “Sering error dan saya harus cari letak errornya di mana,” jelasnya. Namun Kendala tersebut dapat segera teratasi saat konsultasi dengan teman dan dosen pembimbing Ahmad Habib SKom MM. Rencana ke depan, Tri dengan pihak perusahaan akan berupaya menambahkan fitur tracking agar dapat mendeteksi lokasi pengiriman. Dengan terciptanya website, dia bersyukur bisa menyelesaikan tugas akhir dan berharap bisa bermanfaat. “Saya berharap pihak perusahaan bisa terus menjalankan dan mengembangkan website ini. Untuk konsumen sendiri sudah tidak perlu ke pasar lagi. Tinggal beli melalui website kemudian tunggu sampai di rumah,” terangnya. Tri akan dikukuhkan sebagai Sarjana Komputer dengan menyabet karya skripsi menarik pada Wisuda Semester Gasal 2021/2022 Untag Surabaya yang akan digelar secara luring pada 5 Maret 2022 mendatang. “Itu keinginan saya, jadi saya merasa beruntung bisa wisuda luring, karena ini momen perpisahan terakhir dengan teman-teman,” tuntasnya. (bin)

Sumber: