Apel Gabungan Bersama Dirreskrimum Polda Jatim

Apel Gabungan Bersama Dirreskrimum Polda Jatim

PASURUAN-Anggota Reskrim Pasuruan Raya melaksanakan kegiatan apel gabungan bersama Dirreskrimum Polda Jatim di Alun-Alun Bangil, Kabupaten Pasuruan, Sabtu (12/10). Dalam kegiatan itu dihadiri Dirreskrimum Kombespol Gidion Arif Setiawan SIK SH MHum, didampingi Wadirreskrimum AKBP Fadli Widiyanto SIK SH MH, kasubdit direskrimum, para kanit ditreskrimum, kasatreskrim polres pasuruan kota beserta anggota jajaran dan polsek 34 anggota dan kasatreskrim polres pasuruan beserta anggota jajaran dan polsek 71 anggota serta ditreskrimum Polda Jatim 23 anggota. Dirreskrimum Polda Jatim berterima kasih kepada kasatreskrim polres pasuruan kota dan kabupaten pasuruan dengan kegiatan seeprti ini. "Saya ucapkan terima kasih kepada yang telah menyediakan segala sesuatunya," kata Gidion. Dalam kegiatan apel Gabungan seperti ini ini telah dilaksanakan di wilayah Sidoarjo, Mojokerto dan Pasuruan, dan akan berkelanjutan di wilayah Polda Jatim. "Harapan saya untuk semua reskrim di wilayah Polda Jatim. Untuk kasus pembunuhan terus dikoordinasikan antar kesatuan dan polres jajaran, serta jangan terlena dengan situasi berada pada zona nyaman," jelas Gideon. (*/rul/fer)  

Sumber: