Kolaborasi dengan BBWS Brantas, Bangun Destinasi Wisata Air

Kolaborasi dengan BBWS Brantas, Bangun Destinasi Wisata Air

Surabaya, Memorandum.co.id - Pemkot Surabaya bersama Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Brantas Jatim akan berkolaborasi menata sungai Kalimas sebagai tempat wisata air. Rencana tersebut disampaikan secara langsung Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi kepada Kepala BBWS Brantas Jatim Haeruddin C Maddi, Senin (14/2). Eri tidak hanya menyampaikan keinginannya menata sungai Kalimas untuk wisata air. Akan tetapi, ia juga menyampaikan soal penanganan banjir di Kota Pahlawan. "InsyaAllah, kita akan berkolaborasi. Bukan hanya menata sungai Kalimas sebagai tempat wisata air, akan tetapi kami juga berkolaborasi bagaimana mengatasi banjir di Surabaya," kata Eri. Eri menjelaskan, nantinya wisata air di sungai Kalimas itu akan ada beberapa fasilitas penunjang. Di antaranya ada perahu, tempat bermain untuk anak-anak dan lain sebagainya. Ketika ditanya seperti apa dan kapan rencana dimulainya penggarapan wisata tersebut, ia tidak menjelaskan secara rinci. "Rahasia. Kita buat kejutanlah untuk warga Surabaya. Saya ingin menunjukkan keindahan kota ini dengan sungainya," ujar Eri. Sementara itu, Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Brantas Jatim Haeruddin C Maddi mengatakan, setelah berdiskusi selama 30 menit bersama Wali Kota Eri Cahyadi. Haeruddin menyambut baik rencana kolaborasi Wali Kota Eri, merestorasi sungai di Kota Surabaya. Haeruddin menjelaskan, sebelum dijadikan wisata air, pihaknya terlebih dahulu berupaya melakukan pengendalian banjir di Kota Surabaya. "Kira-kira, nanti Kalimas itu kita restorasi untuk wisata, ada jogging track-nya, ada ruang terbuka hijau (RTH) juga. Pada intinya nanti dipercantik," jelas Haeruddin. Senada dengan Eri, Haeruddin masih belum bisa memastikan kapan pelaksanaan penataan sungai Kalimas ini dimulai. Karena, pada saat ini ia masih fokus menyelesaikan permasalahan banjir terlebih dahulu. "Penataan ini bukan hanya tugas BBWS Brantas, nanti kita kolaborasikan jadi satu, bersama Pemkot Surabaya. Kami menyambut baik, karena saya punya obsesi yang sama dengan Pak Wali, saya terkesan dengan idenya," pungkasnya. (fer)

Sumber: