Tekan Angka Penyebaran Covid-19, Polres Madiun Gelar Vaskinasi

Tekan Angka Penyebaran Covid-19, Polres Madiun Gelar Vaskinasi

Madiun, memorandum.co.id - Dalam rangka menekan angka penyebaran Covid-19, Kepolisian Resor Madiun menggelar vaksinasi booster kepada masyarakat di gedung Olahraga Tunggal Panaluan Mapolres Madiun, Selasa (8/2/2022). Kegiatan ini merupakan upaya lanjutan dari vaksinasi dosis 1 dan 2 tergantung dari jenis vaksinnya. Tidak hanya vaksin booster, Polres Madiun juga melayani masyarakat yang belum menerima vaksin dosis 1 atau 2. Kapolres Madiun AKBP Anton Prasetyo mengatakan, bahwa vaksinasi booster merupakan upaya untuk pengembalian imunitas tubuh dan proteksi klinis yang menurun. Masyarakat Madiun sangat antusias dengan adanya vaksinasi massal ini. Sebanyak 186 orang telah menerima vaksin. Titin Diyah Ayu,  peserta vaksinasi, mengungkapkan rasa terima kasih pada saat diwawancarai oleh tim Humas Polres Madiun. "Terima kasih kepada Polres Madiun yang telah mengadakan vaksinasi massal, semoga pandemi segera berakhir," ucap Titin. Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketum PSHT Pusat Madiun, R. Moerdjoko juga menerima vaksinasi dosis lanjutan atau booster. Moerdjoko mengajak kepada seluruh tokoh paguyuban pencak silat yang ada di Madiun untuk segera melaksanakan vaksinasi booster. "Harapan kami mudah-mudahan para tokoh dari paguyuban pencak silat terutama yang usia lanjut untuk bisa secepatnya mengikuti anjuran pemerintah yaitu vaksinasi booster," ujarnya. Meskipun sudah divaksin, Kapolres Madiun mengimbau, agar masyarakat tetap waspada terhadap virus Covid-19 dengan selalu menerapkan protokol kesehatan 5M (memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi). (iku)

Sumber: