Sejoli Jadi Korban Penjambretan, Tas Berisi Uang Jutaan Amblas

Sejoli Jadi Korban Penjambretan, Tas Berisi Uang Jutaan Amblas

Surabaya, Memorandum.co.id - Hendak cari makan, sejoli jadi korban jambret dua pelaku di Jalan Arjuno, Senin (24/1) sekitar pukul 01.40. Kesialan itu, dialami Rifka (25), warga Jalan Kupang Krajan. Penjambretan tersebut mengakibatkan tas ransel kecil berisi dompet dan uang kas kantor bernilai jutaan amblas digondol para pelaku. Korban akhirnya melaporkan kejadian yang menimpanya ke Mapolsek Sawahan. "Tadi saya mau cari makan di samping (Arjuno Kafe) sini. Pelaku dua orang. Di dalam tas ada dompet sama uang kas tempat kerja," terang Rifka saat ditemui di lokasi kejadian. Rifka mengungkapkan, kejadian bermula sepulang kerja dan hendak mencari makan di sekitar Jalan Arjuno. Dia boncengan bersama pacarnya mengendarai motor. Saat putar balik di depan kantor parpol, tiba-tiba dipepet kedua pelaku yang juga mengendarai motor matic. Lalu seorang pelaku merampas tas yang dicangklongkan di lengan Rifka hingga terjatuh. Setelah berhasil, mereka melarikan diri ke arah Pasar Kembang. Penjambretan itu, diketahui oleh Setiawan, driver ojek online (ojol) yang persis di belakang korban. Kemudian mengejar kedua pelaku hingga traffic light Pasar Kembang, namun tidak berhasil karena motornya kalah cepat. "Dua pelaku mengendarai  motor matic PCX atau N-max pokoknya warna hitam. Memepet korban terus narik tas korban. Setelah itu saya spontan mengejarnya, tapi kehilangan jejak. Pelat nomor motor pelaku saya juga tidak tahu," beber Setiawan. (rio/gus)

Sumber: