3 Pilar Kecamatan Gunung Anyar Kawal Vaksinasi Anak

3 Pilar Kecamatan Gunung Anyar Kawal Vaksinasi Anak

Surabaya memorandum.co.id - Tiga pilar Kecamatan Gunung Anyar mengawal vaksinasi anak di SDN Rungkut Menanggal 1, Gunung Anyar, Surabaya, Senin(17/1/2022). Kapolsek Gunung Anyar Iptu Biadi mengatakan, 3 pilar Kecamatan Gunung Anyar akan tetap menggelar vaksinasi sampai seluruh siswa di beberapa sekolah. "Kami akan terus menerus menggencarkan vaksinasi di sekolah yang berada di Kecamatan Gunung Anyar. Supaya anak yang berumur 6-11 tahun bisa mengikuti pembelajaran tatap muka (PTM)," kata Biadi. Sementara itu, Camat Gunung Anyar  Maria Agustin Yuristina mengatakan, bahwa pada kegiatan ini sebanyak 642 orang yang sudah tervaksin. "Alhamdulillah, sudah 642 siswa yang tervaksin dari target awal 709. Vaksin yang diberikan Dosis 1 dan 2," imbuhnya. Maria juga menambahkan, selain vaksinasi di gelar di sekolah - sekolah. kegiatan ini juga dilaksanakan di Puskesmas Gunung Anyar. "Selain di sekolah, kami juga menggelar vaksinasi dosis 1 dan 2 maupun booster di Puskesmas Gunung Anyar. Kami juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan meskipun sudah menerima vaksin lengkap," pungkas Maria.(x)

Sumber: