Kantah Surabaya I Target Tuntaskan 500 Bidang PTSL Kelurahan Wiyung dan Babatan

Kantah Surabaya I Target Tuntaskan 500 Bidang PTSL Kelurahan Wiyung dan Babatan

Surabaya, memorandum.co.id - Kantor Pertanahan Kota Surabaya I di tahun anggaran 2022 ini punya target menyelesaikan 500 kuota bidang tanah untuk program pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL). Kuota penyertifikatan program nasional tersebut akan dilaksanakan di dua kelurahan, Wiyung dan Babatan. "Untuk tahun ini target PTSL di kita adalah 500 bidang. Kita juga sudah melaksanakan pengumpulan data yuridis (puldadis). Kami berharap di dua kelurahan ini tidak ada kendala," ujar Kartono Agustiyanto, Kepala Kantor Pertanahan Kota Surabaya I, Senin (17/1). Lanjut Kartono, kegiatan PTSL ini sudah diawali dari pelantikan Tim Ajudikasi Satgas Fisik, Satgas Yuridis dan Satgas Administrasi Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap TA. 2022 pada Selasa (11/1) lalu. Menurutnya, program PTSL ini adalah bentuk komitmen pemerintah dalam memberikan kepastian hukum dalam hal pertanahan secara koletif kepada masyarakat, khususnya di Kota Surabaya. "Makanya, dari pelantikan tim ajudifikasi dan satgas administrasi PTSL ini, kami mengajak seluruh tim PTSL dan petugas kelurahan untuk turut mendukung dan mensukseskan program PTSL ini," imbuh Kartono. Dalam kegiatan PTSL, selain target SHAT sebanyak 500 bidang, juga ada target K4 sebanyak 1.500 bidang yang harus diselesaikan. "Karena memang sertifikat lama itu masih banyak yang belum dipetakan. Blanko lama yang belum masuk data link, validasi dan peningkatan kualitas. Ini perlu kita lakukan untuk menuju sertifikat elektronik," sambungnya. Ia berharap, dengan pembenahan itu, bidang-bidang di Surabaya akan punya kualitas peningkatan yang sudah dipetakan dan valid untuk meminimalisir persoalan. "Peningkatan kualitas data yang sudah terpetakan dan divalidasi ini, akan meminimalisir persoalan. Sehingga, kalau sertifikat tertata valid dan link, tidak akan ada hambatan untuk menyongsong sertifikat elektronik," bebernya.(mik)

Sumber: