Gresik Mulai Kick Off Vaksinasi Booster
Gresik, Memorandum.co.id - Kick off vaksinasi booster di Kabupaten Gresik mulai digulirkan, Rabu (12/1/2022). Vaksin dosis ketiga ini diperuntukkan masyarakat umum tanpa dipungut biaya alias gratis. Simbolisasi penyuntikan vaksin booster digelar di RSUD Ibnu Sina. Disaksika Bupati Fandi Akhmad Yani, Wakapolres Kompol Eko Iskandar, Kasdim 0817 Mayor Inf Sugeng Riyadi, Kadinkes Mukhibatul Khusnah dan jajara kepala OPD. "Hari ini dilaksanakan kick off vaksin booster kepada seluruh masyarakat yang berusia di atas 18 tahun secara gratis. Ini serentak di RSUD dan 30 puskesmas di Kabupaten Gresik," kata Bupati Gresik. Ia menjelaskan, vaksin booster menyasar masyarakat yang telah melewati enam bulan setelah penyuntikan vaksin dosis kedua. Mereka cukup datang ke fasilitas layanan kesehatan dan menunjukkan indentitas diri dan bukti sudah pernah disuntik vaksin. "Hari pertama ada 710 sasaran. Mudah - mudahan ini menjadi strategi untuk melawan Covid-19 varian baru Omicron," tutup mantan Ketua DPRD Gresik itu.(and/har)
Sumber: