Dua Pelajar Tewas Kecelakaan, Sopir Tronton Kabur
Pasuruan, memorandum.co.id - Dua pelajar tewas kecelakaan di jalur Pantura Surabaya-Malang. Kedua korban yaitu RMZ (16) asal Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, sebagai pengemudi dan HL (16), asal Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, yang dibonceng. "Insiden tersebut terjadi di Bundaran Apolo Desa Karangrejo, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, pada Selasa (21/12/2021) sekitar pukul 10.00," kata Kanitlaka Satlantas Polres Pasuruan Ipda A Khunaefi. Khunaefi menjelaskan, awalnya tronton B 9489 UYW berjalan dari arah utara ke selatan. Sesampainya di TKP, sopir tronton kurang konsentrasi ke depan. Sehingga, menabrak dari belakang motor Honda Scoopy N 4475 TX yang berjalan dari arah utara ke selatan. "Dua kendaraan tersebut sama-sama dari arah utara ke selatan atau searah. Setelah peristiwa tersebut, sopir tronton kabur," kata Khunaefi. Akibat kecelakaan itu, kedua korban tewas di lokasi. Selanjutnya jenazah dievakuasi ke RS Bhayangkara Pusdik Brimob Watukosek. "Penyebab laka, sopit tronton kurang berhati-hati. Sehingga, mengakibatkan kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan korban meninggal," tutup Khunaefi. (rul/fer)
Sumber: