Babinsa Ngagelrejo Kawal Distribusi Bantuan Sembako

Babinsa Ngagelrejo Kawal Distribusi Bantuan Sembako

Surabaya, memorandum.co.id - Babinsa Kelurahan Ngagelrejo, Serda Muhtar Kusuma bersama Kasatgas Kelurahan melaksanakan pemantauan di Jl. Bratang Gede RW.VII Surabaya, Jumat (17/12/2021) pagi. "Hari ini ada pengambilan bantuan sembako untuk warga, kami dari Pemerintah bekerja sama dengan Bank BNI memberikan bantuan sembako," jelas Serda Muhtar. Lebih lanjut, Anggota Koramil 0832/04 Wonokromo tersebut menyebutkan, bantuan sembako meliputi beras 13 kg, telor 10 butir, kacang tanah 4 ons, kacang hijau 3 ons, ayam Setengah kilo dan buah apel 2 biji. Pada kesempatan tersebut, Babinsa dan Kasatgas juga mengimbau kepada Warga, agar tetap menjalankan disiplin protokol kesehatan pada saat mengantre.(ziz)

Sumber: