Jelang Nataru, Satlantas Polres Probolinggo Kota Gencarkan Operasi Cipkon

Jelang Nataru, Satlantas Polres Probolinggo Kota Gencarkan Operasi Cipkon

Probolinggo, Memorandum.co.id - Korps Sabuk Putih Bhayangkara Kota Probolinggo gencar melakukan penertiban dan edukasi serta memberikan imbauan kepada pengendara untuk tetap tertib berlalu lintas dan disiplin protokol kesehatan melalui operasi cipta kondisi wilayah jelang Natal 2021 dan Tahun Baru 2022. Kali ini, operasi melibatkan Dinas Perhubungan Kota Probolinggo langsung dipimpin langsung Kasatlantas AKP Roni Faslah. Sasaran penertiban fokus di kawasan rawan macet, rawan laka dan rawan pelanggaran. Tujuannya agar masyarakat pengguna jalan baik roda 2 dan roda 4 teredukasi dengan baik. “Melanggar aturan berlalu lintas penyebab utama terjadinya kecelakaan lalu lintas. Jadi kita mengimbau agar masyarakat terutama pengendara untuk tetap tertib berlalu lintas dijalan raya,” ujar AKP Roni Faslah, usai operasi cipta kondisi wilayah, Rabu (15/11/2021). Roni Faslah yang sembilan bulan menakhodai Satlantas Polres Probolinggo Kota rela berpanas-panasan turun langsung memberikan tindakan tegas dsn edukasi kepada pengendara yang melanggar. Saat turun, mendapati ada pengendara truk yang melawan arus. Pengendara tersebut langsung diberhentikan dan diberi teguran serta pemahaman supaya tidak mengulanginya lagi karena dapat membahayakan pengendara lain. “Masyarakat dituntut untuk mematuhi peraturan lalu lintas yang berlaku dan tidak mengabaikan keselamatan diri sendiri dan orang lain pada saat menggunakan kendaraannnya," tandasnya. Dalam operasi itu, Kasatlantas juga meminta agar seluruh personel yang terlibat operasi benar-benar menjalankan tugasnya sesuai dengan tupoksi masing-masing dan humanis. Bahkan, menekankan bahwa selama Natal hingga Tahun Baru nanti, kondisi Kamtibmas di Kota Probolinggo harus benar-benar kondusif khususnya terkait dengan sasaran dan target operasi. "Sebenarnya sasaran dalam operasi ini merupakan tugas kita sehari-hari. Namun dengan operasi ini lebih fokus dan intens. Hal ini sangat diperlukan agar situasi Kamtibmas jelang Nataru berlangsung kondusif, aman, nyaman dan sehat" ucap Roni Faslah. Tak hanya itu, Roni Faslah menegaskan, tugas menjaga kamtibmas yang aman dan nyaman penting dilakukan bersama-sama, juga pendisiplinan prokes sangat penting sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19. "Harapannya masyarakat sudah teredukasi, akan taat Protokol kesehatan dan tertib berlalulintas dan harkamtibmas aman. Mari kita bangun Kamseltibcarlantas Kota Probolinggo yang kondusif berkeselamatan," pintanya. Sementara kendaraan truk angkutan barang dan kendaraan umum yang diketahui over load atau melebihi batas muatan dan over dimensi melebihi batas ukuran panjang menjadi kewenangan Dishub. “Tindakan berupa sanksi tilang ini dilakukan terhadap truk angkutan barang dan kendaran umum yang over load dan over dimensi,”tutur Kepala Bidang Lalulintas dan Angkutan Jalan Purwantoro. Kendaraan yang over load dan over dimensi, lanjut Purwantoro, dinilai cukup membahayakan untuk para pengguna jalan raya lainnya dan bisa menyebabkan kecelakaan lalu lintas dilakukan pemeriksaan menyeluruh, baik admnisitrasi maupun fisik kendaraan. Pelanggaran terkait over dimensi yang sering terjadi adalah menambah tinggi, lebar, dan panjang bak pengangkut barang atau menggeser axle kendaraan. Hal itu, menyebabkan kecelakaan lalu lintas. “Selain itu, truk dengan dimensi dan muatan berlebih pun turut menyumbang kerugian materi dalam bentuk kerusakan jalan,”pungkasnya.(mhd)

Sumber: