Toni Kroos Target Utama PSG Musim Depan

Toni Kroos Target Utama PSG Musim Depan

Spanyol, memorandum.co.id -  Paris Saint-Germain (PSG) dilaporkan tertarik untuk mengontrak gelandang Real Madrid Toni Kroos musim panas mendatang. Kontrak pemain 31 tahun di Bernabeu akan berakhir pada Juni 2023, dan ada saran bahwa Los Blancos untuk menjual Kroos di jendela transfer musim panas mendatang. Di posisi Kroos saat ini ada Eduardo Camavinga pemain berusia 18 tahun. Carlo Ancelotti, pelatih Real Madrid juga tengah mengincar gelandang yang kini bermain untuk Manchester United Paul Pogba jelang La Liga musim 2022/2023. Manchester City dan Liverpool dilaporkan sama-sama tertarik pada Kroos yang telah membuat tujuh penampilan di level klub selama musim ini. Namun, menurut El Nacional, tim raksasa asal Prancis, PSG, lebih berpeluang besar untuk mendapatkan tanda tangan pemain nasional Jerman itu tahun depan. Kroos yang juga masuk sebagai target Newcastle United telah memenangkan dua gelar La Liga dan tiga mahkota Liga Champions selama memperkuat tim ibukota Spanyol. Kross adalah bagian dari skuad juara Piala Dunia Brasil 2014. Di babak semifinal, Kroos mencetak dua gol dan menghancurkan Brasil 7-1. (ono/gus)

Sumber: