Polrestabes Surabaya Terima Bantuan 1.000 Paket Sembako

Polrestabes Surabaya Terima Bantuan 1.000 Paket Sembako

Surabaya, memorandum.co.id - Polrestabes Surabaya kembali menerima bantuan paket sembako dari Juragan99 Foundation yang diperuntukkan bagi warga Surabaya yang terdampak pandemi Covid-19, Senin (25/10/2021). Bantuan langsung diterima secara simbolis oleh Wakapolrestabes Surabaya AKBP Hartoyo di Mapolrestabes Surabaya. Dengan pemberian paket sembako ini, Hartoyo mengucapkan terima kasih kepada Juragan99. Hartoyo menambahkan, ini merupakan wujud dari gotong royong yang selama ini disampaikan Kapolrestabes Surabaya Kombespol Akhmad Yusep Gunawan. Bantuan ditujukan warga Surabaya yang terdampak pandemi Covid-19. Dan akan disalurkan melalui bhabinkamtibmas diĀ  masing-masing wilayah polsek jajaran Polrestabes Surabaya. "Intinya Polrestabes hanya ketitipan dari Juragan99 untuk disalurkan kepada warga Surabaya yang terdampak pandemi. Nanti akan kami salurkan melalui bhabinkamtibmas," kata Hartoyo. Mantan Kapolres Sumedang ini mengungkapkan, bantuan dari Juragan99 sudah kali ketiga di drooping. Sebelumnya bantuan pertama ada 2.000 paket sembako, kedua dan ketiga masing-masing 1.000 paket. "Nantinya akan kami dropping ke orang yang benar-benar terdampak Covid-19," pungkas Hartoyo. (rio/fer)

Sumber: