Java Cafe Meriahkan Ajang Putkam Unitomo 2021

Java Cafe Meriahkan Ajang Putkam Unitomo 2021

Surabaya, memorandum.co.id - Di balik gemerlap meriahnya puncak acara Pemilihan Putera-Puteri Kampus (Putkam) Universitas Dr Soetomo (Unitomo) 2021, tak luput dari sumbangsih Hj Indah Wijaya, owner Java Cafe Surabaya. Bahkan, sejak ajang Putkam Unitomo digaungkan pada 2017, dalam 3 tahun terakhir mulai 2019-2021, Java Cafe tak henti-hentinya memberikan support. Selain menyokong di sektor pendanaan, wujud bantuan lainnya dengan menyulap Java Cafe menjadi basecamp. Khususnya dalam melatih performance, membuat koreografi, dan mempersiapkan kebutuhan karantina para finalis menjelang grand final. Tak hanya itu, bentuk perhatian lain diberikan Indah yakni, dengan mengajak 20 finalis Putkam Unitomo 2021 untuk sarapan dan makan siang bersama di Java Cafe, sehari menjelang acara puncak grand final Pemilihan Putkam Unitomo 2021 yang digelar Minggu (25/10/2021). "Alhamdulillah, jadi memang selama sebulan, Java Cafe kembali dimanfaatkan untuk basecamp-nya para panitia. Di samping mempersiapkan serangkaian acara Putkam, juga berlatih koreografi mengingat putri saya yang menjadi mentornya. Jadi Java Cafe ini dari tahun ke tahun sudah seperti rumah mereka," ucap Indah sapaan lekatnya, seusai kegiatan Putkam Unitomo 2021. "Selain itu, khusus bagi para peserta finalis, kita sengaja mengundang untuk makan siang bersama. Jadi sehari menjelang acara grand final, kita lunch bareng untuk menambah nuansa harmonis antarpeserta," sambungnya. Ditanya soal keikutsertaannya kembali menyukseskan ajang Putkam Unitomo yang ke-5 ini, seketika Indah memasang raut wajah sumringah. Dia tidak hanya senang ikut andil dan mensponsori ajang tersebut, melainkan bangga bisa menjadi bagian dalam membentuk bibit unggul generasi penerus bangsa. "Karena dalam ajang Putkam Unitomo ini, peserta tidak hanya bermodalkan ganteng atau cantik saja. Tetapi mereka ditempa agar menjadi putra-putri yang memiliki attitude, pintar, berwawasan luas, dan menjadi ikon yang dapat memberikan kebermanfaatan khususnya bagi Unitomo dan masyarakat sekitar," tutur Indah. Sementara itu, Wakil Rektor IV Unitomo Bidang Promosi dan Kerja Sama Nur Sayidah menyatakan, pihaknya sangat berterima kasih atas bantuan Indah Wijaya, selaku owner Java Cafe yang turut menyukseskan ajang Putkam Unitomo 2021. "Kami menghaturkan banyak terima kasih dan tentu saya sangat senang atas kehadiran Ibu Indah dan rekan-rekan yang telah banyak mendukung kesuksesan acara Pemilihan Putra-Putri Kampus Unitomo 2021. Dengan dukungan para sponsor acara bisa berlangsung dengan meriah. Bantuan sponsor menjadi salah satu bentuk kolaborasi antara perguruan tinggi dengan dunia usaha terutama UMKM. Para pemilik UMKM yang memberikan sponsor bisa sekaligus mempromosikan produknya," pungkas Nur Sayidah yang juga pembina Putkam Unitomo. Putkam Unitomo 2021 terselenggara sukses pada Minggu (25/10/2021). Andi Saputra, mahasiswa Fakultas Hukum (FH) dan Salsabila Naifah, mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi dinobatkan sebagai Putera-Puteri Kampus Unitomo 2021. Kendati berlangsung meriah, ajang tersebut dikemas dengan tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) ketat. Bahkan, seluruh panitia maupun finalis yang tergabung dalam semarak Putkam Unitomo 2021 telah menerima vaksinasi. (mg-3/fer)

Sumber: