Campursari  Hibur Warga RW 09 Taman Aloha

Campursari  Hibur Warga RW 09 Taman Aloha

SIDOARJO - Puncak peringatan HUT ke- 74 Kemerdekaan RI di RW 09 Perumahan Taman Aloha, Desa Suko, Sukodono,  berlangsung semarak, Sabtu (31/8) malam.

Dua ribu lebih warga perumahan  Taman Aloha dan sekitarnya  tumplek blek menyaksikan serangkaian acara yang menyuguhkan hiburan campursari modern Surobudoyo. Selain itu, warga sangat antusias hadir dan belanja makanan di stan bazar yang digelar di sepanjang jalan dekat balai RW 09 sejak Jumat (30/8).

Dalams sebelum pemotongan tumpeng, Ketua RW 09 Hendro mengatakan, sangat senang dan bangga dengan semua warganya. "Terima kasih untuk semua warga di perumahan Taman Aloha yang sangat kompak rukun dan saling menjaga kerukunan sehingga rangkaian peringatan HUT ke- 74 Kemerdekan RI berlangsung aman lancar sampai pada puncak acara malam ini. Marilah kita pertahankan kerukunan ini," pintanya.

Hal senada juga disampaikan Pjs Camat Sukodono Mahmud.  Ia menambahkan modal dasar kebahagian dan menjaga keamanan adalah rasa saling menghormati satu sama lain. Rukun, guyup dan selalu mengedepankan musyawarah dalam mengatasi segala masalah yang terjadi di tengah masyarakat adalah hal utama yang harus dipegan.

" Apabila masyarakat rukun, kompak dalam bermasyarakat akan melahirkan sebuah kebagian, yang semuanya bisa dimulai dari tingkat keluarga, RT, RW, desa dan seterusnya.Mari kita jaga negeri ini dengan satu dan kesatuan dan saling menghotmati perbedaan," ungkap dia.

Setelah pembacaan doa boleh ustaz Fhakur, acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng menyambut tahun baru 1 Muharram, karena puncak peringatan HUT RI tepat tahun baru Islam.

Pemotongan tumpeng pertama dilakukan Ketua RW 09 Hendro diserahkan lepada ketua karang taruna,  Berikutnya oleh ibu camat diberikan kepada camat, lalu pemotongan berikutnya diberikan ke Kanit Binmas Polsek Sukodono Eka. (Iku/udi)

Sumber: