Polisi Buru Komplotan Begal Motor Bersajam di Gresik, Satu Pelaku Dibekuk

Polisi Buru Komplotan Begal Motor Bersajam di Gresik, Satu Pelaku Dibekuk

Gresik, memorandum.co.id - Aksi begal motor yang terjadi di wilayah Desa Abir-abir, Kecamatan Bungah, Selasa (19/10/2021) tengah malam, terus diusut polisi. Unit Reskrim Polsek Bungah informasinya  mengamankan salah seorang pelaku. Kapolsek Bungah AKP Sujiran mengatakan, setelah menerima laporan, jajarannya bergerak cepat menangkap seorang pelaku. Berangkat dari dari keterangan korban dan saksi, serta rekaman CCTV. Mski demikian, pihaknya belum bisa memberikan keterangan lebih mendalam. Pihaknya masih terus memburu pelaku lain karena dalam rekaman CCTV aksi begal itu dilakukan lebih dari satu orang. “Masih penyelidikan, mohon waktu,” ungkapnya. Komplotan begal itu beraksi sekitar pukul 24.00. Tampak dalam rekaman CCTV, terlihat pelaku berjumlah empat orang. Dengan mengendari dua motor matic. Korban, Robet (21), asal Desa Sidokumpul, Kecamatan Bungah yang hendak pulang. Saat beraksi, para pelaku mengancam korban dengan senjata tajam (sajam). Alhasil, korban yang merupakan pegawai SPBU Manyar itu pun pasrah. Merelakan motor matic dan HP-nya dibawa komplotan begal. Meski demikian, pihaknya memastikan kondisi korban dalam keadaan selamat. “Sempat trauma namun sudah berangsur pulih. Perkembangan lebih lanjut akan segera kami sampaikan,” tandasnya. (and/har/fer)

Sumber: