Kodim 0824 Jember Pilih 10 Pelukis Pelajar Baik ke Makorem 083 Malang

Kodim 0824 Jember Pilih 10 Pelukis Pelajar Baik ke Makorem 083 Malang

Jember, memorandum.co.id -  Kodim 0824/Jember menggelar lomba seni lukis bagi pelajar dari wilayah koramil yang tersebar di Jember. Lomba ini untuk menjaring bakat anak muda di bidang seni lukis. "Lomba ini dalam rangka HUT TNI ke-76. Tema yang kami angkat adalah Membentuk SDM Kreatif, Inovatif dan Adaktif, " kata Dandim 0824 Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, Kamis (7/10/2021) Lanjut Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, peserta lomba lukisan ini mewakili masing-masing koramil yang ada di Jember. Mereka merupakan pelajar yang memiliki bakat melukis yang terpilih menjadi wakil Koramil untuk berlomba di tingkat Kodim. "Dari juara 1, 2, dan 3 serta juara harapan pertama hingga enam pelukis terbaik akan kita berangkatkan untuk mengikuti tingkat Korem 083 di Malang, untuk pemenang nantinya akan mewakili tingkat Kodam Brawijaya, " ungkap La Ode. Salah satu lukisan karya pelajar SMA yang ikut dalam lomba lukis Kodim 0824 dari Koramil Umbulsari Jember, Zahwa Aulira Arromah asal SMA Negeri Umbulsari-Jombang dengan tema TMMD. Sedangkan Katrina Dara Ayuni mewakili Koramil Kalisat-Ledokombo asal SMA Negeri Kalisat, (TMMD) bangun jembatan. Sementara Icha Roizatuz Zaini SMP Negeri 2 Jember, mewakili Koramil Rambipuji-Bangsalsari  lukisan  tentang evakuasi bencana banjir. Wakil dari Koramil (Sumberbaru-Tanggul-Semboro) Irham Saktiawan asal SMK 3 PGRI Tanggul. Dandim menyatakan, karena saat ini masih dalam pandemi Covid-19, jumlah peserta dibatasi hanya 15 siswa. Satu siswa mewakili 2 Koramil, mereka melukis di kanvas selama 5 jam untuk merebutkan tropi juara dan uang pembinaan bagi juara 1, 2 dan 3, serta harapan 1, " beber lulusan Akmil tahun 2001. "Mereka para juara nantinya akan diikutsertakan lomba di tingkat Korem 083 di Malang yang diikuti oleh 9 kodim jajaran Korem 083. Dan para pemenangnya nanti untuk diikutkan tingkat Kodam V/Brawijaya, " ujar mantan Dandim 0831 Surabaya Timur. La Ode menambahkan, lomba lukisan ini merupakan salah satu rangkaian dari peringatan HUT TNI dan Komsos Kreatif. Mencari bakat seni yang dimiliki kalangan pelajar. "Tujuan kegiatan ini untuk mencari bibit unggul yang bisa membanggakan nama jember ke tingkat Provinsi, " katanya. Setelah dilakukan penjurian secara ketat, juara pertama diraih oleh Katrina Dara Ayuni mewakili Koramil Kalisat-Ledokombo asal SMA Negeri Kalisat. Juara ke dua disabet Wakil dari Koramil (Sumberbaru-Tanggul-Semboro) Irham Saktiawan asal SMK 3 PGRI Tanggul. Juara ke tiga didapat oleh Kezya Cristiani Aurilia Henukh, perwakilan dari Koramil Mayang dan Temporejo, sementara Icha Roizatuz Zaini, Siswi SMP Negeri 2 Jember perwakilan Koramil Rambipuji-Bangsalsari juara harapan pertama. Hadiah dan Trophy serta uang pembinaan diserahkan langsung oleh Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin. Ketua juri Cornelius Bagus Nugroho mengatakan saat pengumuman pemenang, dirinya dan tim juri kesulitan dalam menentukan pemenang karena hasil karya para seniman yang ikut lomba sangat baik dan berkualitas. “Secara keseluruhan, pemenang kali ini kami betul-betul seleksi, sesama juri berdebat dan berdiskusi menentukan karya-karya terbaik dari kawan-kawan. Menurut kami semuanya baik. Sebagai masukkan kita tahu sekarang Indonesia sedang giat dalam pembangunan desa terpencil peran dari TNI dalam pelaksanaan TMMD. "ungkapnya. (edy)

Sumber: