Kuli Bangunan Bawa Kabur Motor Pedagang Sayur Keliling

Kuli Bangunan Bawa Kabur Motor Pedagang Sayur Keliling

Jember, Memorandum.co.id -Zainul Fuad nyaris babak belur dihakimi massa usai tertangkap oleh warga lantaran kedapatan mencuri sepeda motor di Jalan Brawijaya Pasar Mangli tepatnya di depan warung sate Toha, Sabtu (18/9/2021). Pria 32 tahun  warga  Jenggawah Jember ini sehari-hari bekerja sebagai kuli bangunan. Ia terbukti membawa kabur sepeda motor merk Honda Revo warna Hitam, tahun 2007, No Pol P 6358 TM milik  pedagang sayur keliling. Kapolsek Kaliwates Kompol Edy Sudarto SH, MH, mengatakan, peristiwa terjadi pada Sabtu pagi, sekitar pukul 05.00 wib, Korban Solihin (56) pedagang sayur keliling warga Sukorambi. "Tempat kejadiannya di depan Pasar Mangli depan warung sate Toha jalan Brawijaya, Kelurahan Mangli, Kecamatan Kaliwates, "kata Kompol Edy Sudarto, Sabtu (18/9/2021). Edy Sudarto menjelaskan, peristiwa ini bermula saat korban Solihin memarkir motornya di depan warung sate Toha. Selang 10 menit, motornya sudah tidak ada di tempat, lalu pemilik motor bertanya kepada saksi di sekitar TKP. Saksi mengaku melihat ada orang lain yang membawa kabur sepeda motor korban, ke arah barat. "Spontan korban minta tolong saksi untuk mencari dan mengejar pelaku, sesampainya di sekitar lapangan Mangli Jl Jumat Kelurahan Mangli korban melihat sepeda motornya dikendarai pelaku. Dalam waktu sekejap, pelaku menjadi bulan-bulan warga. Saat bersamaan, anggota Unit Reskrim Polsek Kaliwates sedang patroli kemudian mengamankan pelaku berikut barang bukti. (edy/gus)

Sumber: