Tiba di Asrama Haji, Jemaah Haji Dites Kesehatan

Tiba di Asrama Haji, Jemaah Haji Dites Kesehatan

SURABAYA - Rombongan jemaah haji dalam tiga kelompok terbang (kloter) Debarkasi Surabaya asal Kabupaten Magetan, Madiun, dan Ponorogo tiba di Bandara Internasional Juanda, Minggu (18/8). Kepala Bidang Penerimaan dan Keberangkatan PPIH Debarkasi Surabaya Sutarno Pertowiyono mengatakan, dari bandara, jemaah haji kloter pertama menuju ke Asrama Haji Sukolilo Surabaya pukul 06.00. Disusul kloter kedua pukul 08.00, sedangkan untuk rombongan kloter ketiga tiba pukul 11.30. Setiba di asrama haji, jemaah menjalani beberapa proses sebelum kembali ke daerah masing-masing. Di antaranya, pengecekan dokumen imigrasi, pemeriksaan kesehatan, serta penyerahan air zamzam dan barang bawaan di Gedung Mina II Asrama Haji Surabaya. "Setiap orang diberikan lima liter air zamzam dan dilanjutkan memproses segala kelengkapan dokumen. Setelah itu kita antar pulang ke daerah masing-masing," kata Sutarno. Dia menjelaskan, dalam tiga kloter rombongan jemaah haji di setiap kloternya berjumlah 450 jemaah plus petugas. Untuk kloter pertama dari jemaah Kabupaten Magetan, kloter kedua jemaah Kabupaten Madiun, serta kloter ketiga dari jemaah Kabupaten Ponorogo. "Tentunya untuk, Senin (19/8) dini hari pada jam yang sama diperkirakan dari rombongan jemaah haji kloter empat dan lima tiba di Bandara Internasional Juanda Surabaya. Di antaranya rombongan dari Kota Surabaya, Kabupaten Madiun, ditambah sepuluh jemaah dari Kabupaten Bondowoso," ungkap dia. Lebih jauh, Sutarno mengizinkan penjemputan jemaah haji secara massal di asrama haji menggunakan kendaraan dan mengatur pengamanannya."Untuk yang dijemput secara massal, diimbau menggunakan bus yang langsung masuk asrama," pungkas dia.(why/be)

Sumber: