Satreskoba Polresta Malang Kota Bagikan Sembako dan Masker Merah Putih

Satreskoba Polresta Malang Kota Bagikan Sembako dan Masker Merah Putih

Malang, Memorandum.co.id - Satuan Reskoba Polresta Malang Kota membagikan ratusan bingkisan Bantuan Sosial (bansos) kepada masyarakat yang membutuhkan, Senin (16/08/2021). Bahkan, kegiatan yang sama sudah dimulai sejak satu minggu sebelumnya. Sasaranya, para abang becak, para pemulung, serta masyarakat kurang mampu. Bansos yang berisi beragam sembako tersebut diberikan di beberapa wilayah di Kota Malang. Mulai kawasan Stasiun Kota Lama, Stadion Gajayana Jl. Semeru, Jl. Majaphit, Jl. Embong Brantas, Jl S. Parman, sekitar pasar Blimbing, kawasan Arjosar dan beberapa lokasi lainnya. "Kami turut berbagi kapada masyarakat yang membutuhkan. Terutama yang terkena dampak pendemi covid 19. Dipimpin langsung Kasat Narkoba, AKP Danang, kami donasikan sebagian rizqi yang kami miliki," terang KBO Reskoba Polresta Malang Kota, Iptu Bambang Heryanta, Senin (16/08/2021). Selain pembagian sembako, para petugas Reskoba, lanjut Bambang, juga melakukan edukasi sosialisai protokol kesehatan. Mengingat, hingga saat ini pandemi covid 19, belum terakhir. Untuk itu, masyarakat diharapkan tetap patuh protokol kesehatan. "Pembagian sembako ini adalah murni dari satuan anggota reskoba. Dikoordinir pak Kasat. Kami hanya membantu, semoga bisa sedikit meringankan beban masyarakat terdampak pendemi serta PPKM Darurat. Selain itu, sosialisasi dan anjuran protokol kesehatan, juga kami lakukan. Terutama untuk himbauan agar patuh 5 M," lanjutnya. Lebih lanjut Bambang menjelaskan, petugas juga membagikan ratusan masker dan sticker merah putih. Mengingat, saat ini bersamaan dengan peringatan Hari Kemerdekaan RI yang ke 76. "Ini bersamaan bulan Agustus, sekaligus memperingati Hari Kemerdekaan. Karena itu, kami bagikan masker dan sticker nuansa metah putih. Semoga, apa yang kami berikan bisa bermanfaat," pungkasnya. (edr)

Sumber: