Terbakar Hebat, Rumah Kayu Jadi Arang

Terbakar Hebat, Rumah Kayu Jadi Arang

Malang, memorandum.co.id - Bangunan liar yang juga difungsikan untuk rumah, gudang dan kandang ayam di pinggir rel kereta api, Jalan Batanghari 4-B, RT 05 /RW 05, Kelurahan Rampal Celaket, Kecamatan Klojen, Kota Malang, ludes terbakar, Selasa (13/07/2021). Rumah yang biasanya ditempati Magdalena Sofia Barat Sukarni (60) itu, diisi beberapa perabot rumah tangga, serta beberapa barang bekas. Usai kebakaran, semua bangunan yang terbuat dari kayu itu, hanya menyisakan abu. "Saat kejadian, saya sedang di luar. Baru tahu, api sudah besar," terang Sukarni, ditemui di lokasi kejadian. Rumah yang menempel pada gedung hotel dan karaoke itu terbakar dengan hebat dan cepat. Tiupan angin yang cukup kencang, menambah percepatan terbakarnya bangunan liar. "Saya sebelumnya tinggal di Jalan Barumum. Sudah lama tinggal di situ (menunjuk tempat yang terbakar)," lanjutnya. Salah satu warga sekitar menerangkan, jika yang bersangkutan memang tinggal di tempat tersebut sendirian. Namun, tidak selalu tidur di tempat itu. "Ya tinggal di situ, biasanya cari barang bekas. Kadang tidur di situ, kadang tidur di depan toko," terang warga sekitar yang tidak mau disebutkan namanya. Kebakaran tersebut baru bisa dipadamkan, setelah sejumlah 5 unit mobil Damkar tiba di lokasi. Namun, kondisi bangunan sudah nyaris habis menjadi abu. "Kami menurunkan sekitar 5 unit mobil Damkar. Personil sekitar 20 lebih. Ada sedikit kesulitan, karena melewati rel kereta. Untungnya dibantu dari kereta api juga, untuk memperlambat jadwal kereta api," terang Kepala Urusan Pelaksana Teknis (KUPT) Damkar Kota Malang, Teguh Budi Wibowo. (edr)

Sumber: