Kapolres Sumenep bersama Forkopimda Silaturahmi ke Ponpes Annuqayah Guluk-Guluk

Kapolres Sumenep bersama Forkopimda Silaturahmi ke Ponpes Annuqayah Guluk-Guluk

Sumenep, memorandum.co.id - Hampir sepekan menjabat sebagai Kapolres Sumenep AKBP Rahman Wijaya bersama forkopimda setempat bersilaturahmi ke Pondok Pesantren (Ponpes) Annuqayah Guluk-Guluk, kabupaten setempat. Yang ikut hadir dalam silaturahmi tersebut, Kapolres Sumenep AKBP Rahman Wijaya Bupati Sumenep Achmad Fauzi, Kajari Sumenep Adi Tyogumawan. Dalam kunjungan tersebut diterima langsung pengasuh Ponpes Anuqqoyah Guluk-Guluk KH. Moh Shalahuddin Warits. "Kunjungan kami ke Ponpes Annuqayah Guluk-Guluk mempererat tali silahturahmi, " kata AKBP Rahman Wijaya, Selasa (29/6/21) Dan sekaligus memperkenalkan diri sebagai pejabat baru Polres Sumenep. Dalam kesempatan tersebut bersama Forkopimda melakukan pengecekan terhadap ruang isolasi yang rencananya akan digunakan untuk menampung pasien Covid-19. Rencana itu akan dilakukan apabila RIDC SKD Batuan tidak mampu menampung pasien terpapar virus corona.(uri/ziz)

Sumber: