Polres Bagikan Buku Panduan Penanganan Covid-19

Polres Bagikan Buku Panduan Penanganan Covid-19

Blitar, memorandum.co.id - Kapolres Blitar AKBP Leonard M. Sinambela memimpin kegiatan apel pagi dan pemberian buku saku kontijensi penanganan Covid-19, Senin (28/6/2021).Serta memberikan motivasi kepada personel Polres Blitar dan polsek jajaran. Dalam kesempatan tersebut Kapolres Blitar memberikan arahan terkait pemberian komitmen serta semangat dalam meningkatkan kinerja personel Polres Blitar dalam pelaksanaan tugas kepolisian di era pandemi Covid-19ovid-19.Lonjakan kasus Covid-19 saat ini masih terjadi di Indonesia. "Buku ini sudah dicetak dan didistribusikan ke jajaran Polda, Polres, serta Polsek se-Indonesia, sebagai arahan untuk kita menghadapi pandemi yang mulai merebak lagi” kata Leonard, Senin (28/6). Buku panduan tersebut mengupas banyak hal, terutama menyangkut penanganan klaster Covid-19 dengan tahapan 3T (tracing, testing, dan treatment) serta 5M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan membatasi mobilitas). Kapolres menjelaskan buku ini sebagai salah satu bentuk kontribusi dan perjuangan Polri dalam mendukung pemerintah guna mencegah penyebaran Covid-19 yang masih ganas. "Hal ini semata-mata dilakukan untuk menjunjung asas salus populi suprema lex esto’ bahwa keselamatan masyarakat sebagai Hukum tertinggi,” ujar Leonard. Lebih lanjut, Leonard mengungkapkan, buku panduan itu menjelaskan apa saja yang harus dipersiapkan di suatu wilayah. Seperti penentuan posko dan pengendalinya ketika kontingensi terjadi, memberdayakan posko PPKM mikro di desa, kelurahan, penyiapan sarana dan prasarana, seperti ambulans, peralatan swab antigen, APD, obat-obatan, formulir tracing, formulir pemantauan karantina, media komunikasi, informasi, serta edukasi Covid-19.(pra)

Sumber: