Hari Minggu, Unit Patroli Polsek Mayangan Sasar Tempat Wisata
Probolinggo, memorandum.co.id - Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat khususnya pengunjung wisata pada libur hari Minggu, Unit Patroli Polsek Mayangan Polres Probolinggo Kota terus patroli sambil berkoordinasi membahas permasalahan kamtibmas di tempat wisata, Minggu (30/5/2021). Kegiatan tersebut, juga menyampaikan pesan-pesan dan imbauan terkait keamanan dan ketertiban kepada pengelola wisata yang bertugas maupun pengunjung di sejumlah tempat wisata di wilayah Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, agar tetap waspada dan berhati-hati. “Mengingat hari libur merupakan waktu yang rawan akan terjadinya tindak kejahatan karena pengunjung yang membludak, sehingga diharapkan dengan kesiapsiagaan dan antisipasi ini situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Mayangan Polres Probolinggo Kota tetap stabil aman dan kondusif,” ujar Kapolres Probolinggo Kota AKBP Raden Muhammad Jauhari melalui Kapolsek Mayangan Kompol Eko Hari Suprapto. Tak hanya itu, Eko juga meminta kepada petugas lokasi wisata maupun pengunjung untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dalam upaya cegah penyebaran Covid-19. Apabila ada hal-hal yang mencurigakan agar segera menghubungi ke Polsek Mayangan Polres Probolinggo Kota untuk penanganan selanjutnya. Giat patroli ini dilakukan setiap hari secara bergantian yang dibagi secara beregu. Ini dilakukan untuk mengantisipasi pencurian dengan pemberatan, pencurian dengan kekerasan dan pencurian kendaraan bermotor, serta cegah penyebaran Covid-19 maupun gangguan Kamtibmas lainnya di tempat wisata yang menjadi jujugan pengunjung. “Setiap jamnya anggota patroli kita secara bergantian melakukan patroli baik secara dialogis maupun mobiling menggunakan kendaraan dinas,"ucap kapolsek. Mengingat pandemi Covid-19 belum berakhir, situasi kamtibmas tetap harus terpelihara untuk menciptakan masyarakat yang tetap produktif oleh karena itu Polsek Mayangan hadir di tengah masyarakat memantau dan mengedukasi masyarakat untuk menumbuhkan kepedulian terhadap aturan aturan pemerintah dalam penanganan Covid-19. “Bersama-sama dengan kesadaran bersama tentang protokol kesehatan adalah tanggung jawab bersama untuk menjaga diri kita dan orang lain dan juga tidak kalah pentingnya saat sekarang ini adalah protokol kesehatan harus benar-benar kita terapkan dimanapun tempatnya,” tutur Eko. Belum lagi, kata Eko, bahwa upaya-upaya pun juga dilakukan termasuk bagaimana mengajak masyarakat dapat bekerja sama dengan Polri untuk memelihara kamtibmas kondusif serta mengharapkan masyarakat berperan dalam memutus mata rantai Covid-19. Di masa pandemi jumlah pengunjung tidak sama dengan sebelum Covid-19 namun demikian yang namanya virus tidak diketahaui keberadaanya yang memiliki potensi penularan. “Saat sekarang ini harapan kami agar dapat mengontrol setiap mobilitas kita dan tertib prokes agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan,"pungkasnya. (mhd/yud/fer)
Sumber: