Kapolres Jauhari Bertekad Ciptakan Kawasan Zero Perjudian

Kapolres Jauhari Bertekad Ciptakan Kawasan Zero Perjudian

Probolinggo, Memorandum.co.id - Judi menjadi salah satu penyakit masyarakat yang mendapat atensi khusus dari pimpinan Polri. Karena itu, upaya pemberantasan kasus perjudian terus dilakukan. Sebuah komitmen konstruktif meski dengan keterbatasan dan kekurangan, Polres Probolinggio Kota bertekad untuk memberantas praktek perjudian. Penyakit kronis yang harus diberantas sehingga tidak menimbulkan konspirasi destruktif yang merugikan masyarakat itu sendiri. “Kita mau berantas judi. Komitmen dengan pesan Kapolda, akan berantas juga segala bentuk perjudian. Ini perintah pimpinan langsung, dan saya tindaklanjuti,” tegas Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Raden Muhammad Jauhari. Jauhari mengatakan, pemberantasan perjudian menjadi salah satu prioritas Polres Probolinggo Kota dan jajaran. Bahkan, terkait aksi judi, diharapkan di Probolinggo Kota, zero judi. "Komitmen memberantas judi di daerah sesuai perintah Kapolda Jawa Timur. Polres Probolinggo Kota siap berantas perjudian," tandas Kapolres. Mantan Kapolsek Tanah Abang ini, mengaku banyaknya masukan serta informasi dari berbagai lapisan masyarakat yang resah dengan masih adanya praktek perjudian mendapat atensi khusus dari Polres Probolinggo Kota dan jajaran. “Kami dari awal tidak pernah kompromi dengan perjudian,” tegas Jauhari. Lebih jauh, Jauhari mengatakan, sangat dibutuhkan partisipasi segenap pemangku kepentingan pemerintahan daerah dari semua sektor lembaga terkait. Sebab, peran aktif masyarakat dalam memberikan informasi kepada pihak kepolisian juga sangat diperlukan apabila ada yang melihat atau mengetahui adanya praktek perjudian. “Informasi dari masyarakat juga sangat dibutuhkan. Jika semuanya mendukung, saya optimis segala bentuk perjudian dapat diberantas sampai ke akar-akarnya,” tuturnya. Komitmen Polres Probolinggo Kota, Zero Perjudian mendapat apresiasi dari Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Probolinggo, KH.Nizar Irsyad. Pihaknya mengapresiasi kinerja penindakan perjudian di wilayah Kota Probolinggo. "Kami mengapresiasi komitmen Kapolres Jauhari yang berkomitmen menjadi Kota Probolinggoo zero dari perjudian. Semoga komitmen ini berkesinambungan," pungkasnya. (mhd/yud)

Sumber: