Kapolres Mojokerto Silaturahmi ke Ponpes Al Misbar

Kapolres Mojokerto Silaturahmi ke Ponpes Al Misbar

Mojokerto, Memorandum.co.id -Kapolres Mojokerto AKBP Dony Alexander, silaturahmi ke KH. Khusein Ilyas, pengasuh ponpes salafiyah Al Misbar di Dusun. Karangnongko Desa Mojoranu,  Kecamatan  Sooko Kabupaten Mojokerto serta pemberian bingkisan lebaran dan tali asih dalam Rangka Program Inovasi "Mesra" Mojokerto Sehat Dan Tertib Ramadhan. Silaturahmi juga dihadiri Wakapolres Mojokerto Kompol David Triyo Prasojo, PJU. Polres Mojokerto. Kapolsek Sooko AKP Amat. Kapolres Mojokerto beserta PJU Polres Mojokerto ditemui langsung oleh KH. Khusein Ilyas bertempat di ruang tamu kediaman pimpinan ponpes Al Misbar Kapolres Mojokerto (AKBP Dony Alexander menyampaikan mohon maaf sebelumnya agar disampaikan kepada jemaahnya Kiyai bahwa sekarang dalam situasi pandemi untuk kegiatan sholat idul fitri 1442 H masih dalam pembatasan prokes "Kami mohon do'a ke Kiyai agar kami semua diberikan kesehatan dan keselamatan selama melaksanakan dinas serta Wabah Pandemi Covid 19 di Indonesia segera berakhir," ucap Kapolres. Kapolres Mojokerto menanyakan kondisi kesehatan  Kyai Khusen Ilyas dan nanti sholat Idul Fitri dimana serta kegiatan yang dilakukan selama bulan Ramadhan. "Kami  berharap semoga pak Kyai panjang umur dan sehat selalu," kata Kapolres. Sementara itu K.H. Khusein Ilyas mengatakan, bahawa kegiatan di ponpes ini selama bulan  Romadhon biasanya ada, namun dimasa pandemi ini kami tiadakan "Selama pendemi Covid 19 kami tidak kemana - mana Hanya di rumah saja, kegiatan sholat taraweh di rumah saja bahkan nanti sholat idul fitri juga di rumah. Nanti pada waktu hari raya kami tidak menerima tamu dari luar dan hanya  keluarga terdekat saja," katanya.(war)

Sumber: