Gelaran Porprov VI Terbesar di Indonesia

Gelaran Porprov VI Terbesar di Indonesia

LAMONGAN - Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI diklaim sebagai event olahraga terbesar di Indonesia. Ajang bergengsi yang digelar di Jawa Timur ini akan digeber di empat daerah, yaitu Tuban, Lamongan, Bojonegoro dan Gresik mulai 6 hingga 13 Juli nanti. Ketua Umum KONI Jatim, Erlangga Satriagung mengatakan, even ini akan menjadi yang terbesar sepanjang sejarah porprov. "Porprov siap dilaksanakan di empat kabupaten. Kekuatan atlet sekitar lebih dari 7200 lebih. Inilah porprov terbesar yang selalu Jawa Timur laksanakan dibandingkan dengan provinsi yang lain,” ujar Erlangga. Perlu diketahui, untuk tuan rumah Kabupaten Tuban dan Bojonegoro masing-masing menggelar 12 cabang olahraga, Gresik sembilan cabang olahraga dan Kabupaten Lamongan sebanyak sepuluh cabang. Dipaparkan Erlangga bila peserta porprov adalah atlet berusia 16-21 tahun, dari 38 kabupaten dan kota se-Jatim. Jumlah pesertanya adalah 7.818 atlet dan 2.484 official. Totalnya adalah 10.302 orang. Porprov melombakan 525 nomor. Dalam kesempatan tersebut, Erlangga juga mengucapkan terima kasih banyak kepada masyarakat yang sangat antusias menyambut porprov, hal itu terlihat dari animo warga yang menyambut acara Kirab Api Porprov VI mulai 1 hingga 5 Juli lalu. “Terima kasih banyak Ibu Gubernur atas support-nya yang luar biasa. Bupati di empat kota, serta seluruh panitia yang bekerja dengan sangat serius,” pungkas Erlangga. (alf/tyo)

Sumber: