Banteng Beringas Jember Budayakan Bahagia dengan Berbagi

Banteng Beringas Jember Budayakan Bahagia dengan Berbagi

Jember, memorandum.co.id - Komunitas Banteng Beringas Jember berbagi takjil kepada sopir angkot, tukang becak, dan warga yang tidak sempat pulang untuk berbuka bersama keluarga. “Ini menjadi kegiatan rutin yang kita lakukan setiap Ramadan sebagai wujud rasa cinta kami kepada sesama dan wujud bahwa PDI Perjuangan adalah partai religius. Selain itu, perbaikan rumah yang tidak layak huni (RTLH) dan pendampingan dalam segala hal yang menjadi kebutuhan masyarakat sekitar,“ ujar Hadi Supa’at, Minggu (2/5/2021). Masih kata Hadi Supa'at yang juga Komandan Komunitas Juang Banteng Beringas yang akrab dipanggil Cak Gondrong itu, bahwa semua anggaran kegiatan yang dilakukan murni anggaran gotong royong. "Ini penggalangan dari anggota Komunitas Juang Banteng Beringas dan relasi,“ tambah Cak Gondrong yang juga Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember. Kami lahir dan hadir dit engah masyarakat untuk membantu kesulitan yang dihadapi oleh masyarakat agar bisa tersenyum. "Komunitas Juang Banteng Beringas ini didirikan dalam rangka untuk membantu kesulitan masyarakat, sederhananya kami ingin kehadiran kami bisa membuat rakyat tersenyum, karena kami lahir ingin membuat rakyat tersenyum,“ pungkas Cak Gondrong. (edy/fer)

Sumber: