Kapolres Malang Tinjau 5 Pos Check Point Jelang Lebaran

Kapolres Malang Tinjau 5 Pos Check Point Jelang Lebaran

Malang, memorandum.co.id - Menjelang Hari Raya Idhulfitri 1442 H, Kapolres Malang AKBP Hendri Umar  meninjau kesiapan pos check point di wilayah hukum Polres Malang, Minggu (2/5/2021). Secara maraton, Kapolres Malang meninjau liam pos check point. Pertama, mengunjungi pos check point di exit tol Singosari, sekitar pukul 08.00. Selanjutnya, pukul 09.30 di Karangploso, tepatnya di Jalan Raya Desa Kepuharjo. Kemudian, pukul 10.00, rombongan menuju pos check point Pakis, di exit tol Pakis. Kegiatan dilanjutkan ke pos check point Lawang, tepatnya di exit tol Lawang, sekitar pukul 10.45. dan kemudian melakukan peninjauan di pos check point Karangkates, di depan terminal Karangkates, perbatasan Kabupaten Malang dengan Kabupaten Blitar. Dalam kegiatan ini, Kapolres Malang AKBP Hendri Umar didampingi Kabag Ops Polres Malang Kompol Hegy Renanta Koswara  Kasatlantas Polres Malang AKP Agung Fitriansyah, Kasi Propam Polres Malang dan kapolsek setempat. Kasubag Humas Polres Malang Iptu Bagus Wijanarko menyampaikan kegiatan ini untuk memastikan kesiapan sarana dan prasarana pos check point dalam penjagaan saat mudik lebaran mendatang. “Kapolres Malang mematikan persiapan di masing-masing pos check point,” terangnya. Keberadaan pos check point ini diantaranya untuk melakukan pengamanan terkait dengan larangan mudik lebaran sehingga petugas akan memutar-balik pemudik yang nekat memasuki wilayah Kabupaten Malang yang bukan merupakan aglomerasi Malang Raya, Pasuruan dan Probolinggo. (*/ari)

Sumber: