Tenggelam Empat Hari di Sungai Bondoyudo, Siswa SD Ditemukan Tewas

Tenggelam Empat Hari di Sungai Bondoyudo, Siswa SD Ditemukan Tewas

Lumajang, memorandum.co.id - Upaya pencarian korban tenggelam di Sungai Bondoyudo berakhir. Setelah dinyatakan hilang terbawa arus sungai selama empat hari, akhirnya jasad AD, siswa SD Bondoyudo berhasil ditemukan, Senin (12/4/2021) dini hari "Saat ditemukan kondisi tubuh korban sudah menggelembung," ujar Kepala Bidang Pencegahan, Kesiapsiagaan dan Bencana BPBD Kabupaten Lumajang Wawan Hadi Siswoyo. Wawan menjelaskan, mula ditemukan jasad korban dalam posisi tengkurap dan mengapung. Jasad korban kali pertama ditemukan Abdul Kodir. Bersama teman-temannya, Kodir melakukan pencarian di malam hari, saat melintas di jembatan JLT Sungai Bondoyudo sebelah Utara samar-samar ia melihat benda yang mengapung di sungai dalam posisi tengkurap. Merasa penasaran, akhirnya Kodir dan temannya mencoba mendekati lokasi untuk memastikannya. Setelah yakin bahwa benda yang terapung tersebut jasad korban yang dicari-cari, akhirnya Abdul Kodir pun menghubungi BPBD Kabupaten Lumajang. "Mendapat laporan , Basarnas dan Tim Reaksi Cepat BPBD langsung meluncur ke lokasi dimaksud," ujar Wawan. Tiba di lokasi tim segera terjun ke sungai untuk memeriksa serta mengevakuasi jasad yang diduga AD, siswa SD yang hilang terbawa arus saat memancing bersama temannya, Kamis (8/4/2021). Tepat pukul 02.00, tim gabungan Basarnas Dan TRC BPBD Lumajang dibantu warga akhirnya mengevakuasi jasad korban dari Sungai Bondoyudo. "Atas permintaan keluarga, jasad korban langsung kita serahkan untuk dimakamkan mengingat kondisi jasad sudah mulai rusak" pungkas Wawan. (ani/fer)

Sumber: