Kapolresta Monitoring PPKM Mikro di Kota Blitar

Kapolresta Monitoring PPKM Mikro di Kota Blitar

Blitar, memorandum.co.id - Kapolres Blitar Kota AKBP Yudhi Hery Setiawan  monitoring kegiatan PPKM mikro di tiap Kecamatan se-Kota Blitar. Dalam kesempatannya, kapolres bersama rombongan mengunjungi posko RW 02, Kelurahan Tanjungsari, Kecamatan Sukorejo. Dalam sambutannya, kapolres menjelaskan, pemerintah pusat melalui Gubernur Jatim untuk penerapan PPKM berbasis mikro dengan tujuan menekan angka penyebaran Covid-19 dan meningkatkan presentase kesembuhan dan menekan jumlah angka kematian akibat Covid-19 di masyarakat. 'Maka dari itu, peran serta dari masyarakat sangat diperlukan. Terlebih secara mikro seperti kali ini dalam rangka memutus penyebaran Covid-19 yaitu dengan penerapan 5 M ditingkat bawah yaitu ditingkat lingkungan,” jelas Yudhi. Kapolres juga menyampaikan bahwa kegiatan Implementasi PPKM berbasis mikro yang dilaksanakan di Kecamatan Sukorejo Kota Blitar merupakan seremonial dan menjadikan wilayah Kecamatan Sukorejo Kota Blitar sebagai pilot projek dalam mengaplikasikan instruksi dari pemerintah pusat. "Kami juga akan terus monitoring di tiap posko Kecamatan lain di Kota Blitar. Kita kawal bersama hingga tercapai kesuksesan Kota Blitar bebas Covid-19," pungkas Yudhi.(pra)

Sumber: