Plengsengan Semolowaru Bahari Memprihatinkan

Plengsengan Semolowaru Bahari Memprihatinkan

Surabaya, memorandum.co.id - Kondisi plengsengan di sepanjang Jalan Semolowaru Bahari, sangat memprihatinkan. Ada beberapa titik di mana kondisi plengsengan itu ambrol.Memang tidak cukup membahayakan bagi warga sekitar, sebab sungai tersebut jaraknya jauh dengan perkampungan. Seperti yang dikatakan Yudi, warga Jalan Medokan Keputih ini. Ia melihat kondisi plengsengan yang terlihat ambrol, dan cukup tidak elok di pandang pengguna jalan. “Padahal jalan ini sering dilewati kendaraan menuju TPU Keputih. Kalau yang lewat pejabat, masak pemkot tidak malu dengan kondisi plengsengan seperti itu,” ujar Yudi, Senin (8/3). Hal sama juga dikatakan Yono, warga Jalan Sukolilo yang biasa memancing di sana. Ia melihat arah menuju ke MERR, kondisi plengsengannya sudah diperbaiki dan terlihat rapi namun kenapa yang sini belum tersentuh sama sekali. “Saya tidak tahu apakah akan dilanjutkan lagi atau terbentur soal anggaran. Karena yang dekat rumah pompa sudah diperbaiki, dan sangat bagus,” singkat Yono. Terkait hal itu, Kabid Pematusan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan (DPUBMP) Kota Surabaya Eko Juli Prasetya mengatakan, bahwa pihaknya akan mengecek ke lokasi. “Saya akan cek dan tindaklanjuti dengan tim,” singkat Eko. (fer/udi)

Sumber: