Satlantas Polresta Sidoarjo Gencar Operasi Yustisi

Satlantas Polresta Sidoarjo Gencar Operasi Yustisi

Sidoarjo, Memorandum.co.id - Satlantas Polresta Sidoarjo bersama tim gabungan TNI dan Satpol PP terus menggencarkan operasi yustisi di wilayah Kabupaten Sidoarjo. Tidak hanya melakukan razia masker di jalan-jalan dan pasar, juga gencar melakukan kegiatan sosialisasi protokol kesehatan (prokes) untuk menerapkan 5 M kepada masyarakat. Hal tersebut disampaikan Kasat Lantas Polresta Sidoarjo melalui Kanit Laka Lantas Polresta Sidoarjo, AKP Sugeng Sulistiyono di sela-sela razia masker untuk pengguna jalan dan masyarakat di pasar Krian-Sidoarjo, Rabu (3/3/2021). Menurut Sugeng, TNI-Polri bersama Pemkab dalam hal ini Satpol PP tidak akan bosan dan akan terus gencar melaksanakan operasi yustisi. Walaupun angka positif covid mengalami tren penurunan, operasi pencegahan dan penegaan protokol kesehatan terus digalakan. “Sesuai dengan arahan Pak Kapolda, Pak Kapolresta, untuk tidak bosan-bosannya melaksanakan penyuluhan dan sosialisasi terhadap protokol kesehatan dalam rangka operasi yustisi ini," ungkapnya. Selain itu, pihaknya juga melakukan pemeriksa para pelanggar protokol kesehatan yang tidak menggunakan masker. Memberikan surat tindak pidana ringan (tipiring) kepada masyarakat yang melanggar prokes sedikitnya ada 10 orang. "Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, selama pandemi Covid belum berakhir," pungkasnya.(bwo/jok)

Sumber: