Pohon Tumbang depan SPBU, Jalur Pasirian Macet

Pohon Tumbang depan SPBU, Jalur Pasirian Macet

Lumajang, memorandum.co.id - Hujan deras yang mengguyur wilayah Lumajang, khususnya di Kecamatan Pasirian menyebabkan pohon waru besar berdiameter 70 cm di jalan raya Condro tepatnya depan SPBU Pasirian tumbang. Kepala Bidang Penanggulangan, Kesiapsiagaan dan Logistik BPBD Lumajang, Wawan Hadi Siswoyo mengatakan, pohon tumbang sekitar pukul 19:30 pada Jumat malam (5/2) "Penyebabnya karena intensitas hujan dalam minggu ini sangat tinggi sehingga ada peningkatan kelembaban tanah yang menyebabkan akar pohon kehilangan media cengkram, selain itu faktor penunjang lainnya karena usia pohon yang sudah tua sehingga akar tidak kuat menopang," jelasnya. Pohon tersebut tumbang ke arah jalan dan menyebabkan kemacetan jalur lalu lintas arah Lumajang- Pasirian. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Berkat kesigapan petugas dibantu Babinsa, Babinkamtibmas serta warga sekitar tak seberapa lama petugas berhasil mengevakuasi pohon dengan cara memotong batang pohon. Sehingga lalu lintas pun kembali lancar "Karena ukuran pohon terlalu besar, makanya kita potong batangnya untuk mempermudah memindahkan dan membersihkan batang dan ranting pohon," pungkasnya.(Ani)

Sumber: