Saluran Taman Medayu Sering Minta Korban

Saluran Taman Medayu Sering Minta Korban

Surabaya, memorandum.co.id -  Kondisi saluran di sepanjang Taman Medayu, Jalan Raya  Pandugo,   dalam kondisi rusak dan tidak terawat. Tidak hanya itu, jika banjir, selokan yang kondisinya sudah rusak itu juga sering makan korban. Bukan hanya pengendara motor, mobil pun pernah terperosok karena selokan yang tidak terlihat akibat banjir. Seperti yang dikatakan Sodikin (35), warga setempat saat ditemui Memorandum. Menurutnya, kondisi ini sudah dialami sejak tujuh tahun terakhir ini."Sudah tujuh tahun terbengkalai. Kalau hujan selalu banjir," ujarnya, Selasa (22/12). Tambah Sodikin, kejadian kendaraan terperosok sudah sering. Bahkan bisa dikatakan langganan karena memang selokan tidak terlihat ketika banjir. "Ada gerobak juga pernah terperosok. Pernah ini saya unggah di media sosial, tapi tetap saja tidak ada respons dari pemkot," tambahnya. Sodikin berharap setelah ada pemberitaan di media ini, pemkot bisa cepat menanganinya. "Kalah bisa pemkot segera menangani," pungkas Sodikin. Sementara itu, Kepala Bidang Pematusan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan (DPUBMP) Surabaya Eko Juli Prasetya mengatakan, bahwa awal tahun PU sudah ada giat normalisasi saluran sisi Taman Pandugo tapi memang masih dibuatkan saluran nonkontruksi. "Pengajuan pekerjaan u-ditch sudah diajukan ke bappeko saat itu. Tahun depan kami ajukan utk pembuatan u ditch di lokasi tersebut," pungkas Eko. (fer/udi)

Sumber: