Kapolres Blitar Kota Cek Kesiapan Personil Operasi Lilin Semeru

Kapolres Blitar Kota Cek Kesiapan Personil Operasi Lilin Semeru

Blitar, Memorandum.co.id - Kapolres Blitar Kota, AKBP Leonard M. Sinambela menghadiri apel gelar pasukan Operasi Lilin Semeru 2020 untuk memastikan kesiapsiagaan personel pengamanan dari unsur TNI-Polri maupun Instansi terkait yang terlibat dalam kegiatan operasi serta untuk menumbuhkan ketenangan dan rasa aman bagi masyarakat dalam merayakan Hari Raya Natal 2020 dan tahun baru 2021 di tengah pandemi Covid-19. Kapolres menjelaskan, terdapat dua hal yang menjadi atensi Polres Blitar Kota dalam menjalankan Operasi Lilin tahun 2020. “Yang pertama, terkait dengan gangguan Kamtibmas, baik itu kejahatan maupun aksi teror lainnya. Kedua adalah antisipasi penyebaran Covid–19. Di mana setiap evaluasi yang kami adakan, libur panjang merupakan moment atau kegiatan yang menghasilkan klaster baru serta lonjakan angka positif Covid–19,” katanya saat ditemui seusai apel. Menurutnya, pola operasi kali ini adalah operasi kemanusiaan yang mana menitikberatkan pada pengamanan pelaksanaan natal di sejumlah gereja serta perayaan tahun baru di tempat–tempat yang rawan menjadi titik kerumunan masyarakat. “Selain itu, juga kami akan fokus dalam pengaturan lalu lintas di masa libur panjang nanti. Seperti melakukan antisipasi kemacetan dan kecelakaan lalu lintas. Dan untuk antisipasi penyebaran Covid–19, akan kami berlakukan pembatasan–pembatasan kegiatan atau aktivitas masyarakat,” imbuhnya. Leonard menyebutkan, untuk lokasi–lokasi tertentu yang dianggap rawan akan didirikan pos pengamanan dan pelayanan agar penjagaan dapat lebih optimal. Adapun wilayah yang rawan sejumlah tiga lokasi, yakni alun–alun Kota Blitar, Taman Kebonrojo dan Jalan Raya Penataran. “Kami melibatkan 165 personel kepolisian, serta nantinya kami juga akan dibantu oleh teman–teman TNI, PMI, Senkom, Dishub, Satpol PP, RAPI dalam menjalankan operasi lilin tahun ini,” pungkasnya.(pra)

Sumber: