Danrem 081/DSJ Maknai Peringatan Hari Pahlawan di Tengah Pandemi Covid-19

Danrem 081/DSJ Maknai Peringatan Hari Pahlawan di Tengah Pandemi Covid-19

Madiun, memorandum.co.id - Setiap tanggal 10 November, bangsa Indonesia memperingati salah satu hari besar nasionalnya yaitu Hari Pahlawan. Terkait tema Hari Pahlawan kali ini yaitu Pahlawanku Sepanjang Masa, menurut Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Waris Ari Nugroho SE MSi, bahwa tema tersebut sangatlah tepat dimaknai untuk mengenang jasa dan perjuangan para pahlawan. "Peringatan Hari Pahlawan kali ini merupakan momentum yang tepat untuk kita dapat mengenang dan mewarisi semangat juang, nasionalisme dan patriotisme para pahlawan dalam berjuang merebut kemerdekaan dan menjaga keutuhan NKRI," ujar Waris dalam rilis tertulisnya, Senin (9/11/2020). Diungkapkannya, semangat juang para pahlawan tidak hanya rela berkorban untuk mengorbankan harta bendanya saja, namun bahkan jiwa dan raganya untuk gugur sebagai kusuma bangsa. “Nilai-nilai seperti itulah yang harus dapat kita warisi untuk melanjutkan cita-cita perjuangan bangsa Indonesia dalam mengisi kemerdekaan saat ini,” tegasnya. Selain itu, pada momen peringatan Hari Pahlawan kali ini, dirinya juga memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh komponen bangsa yang telah turut terlibat dan membantu dalam penanganan wabah Covid-19. Danrem menjelaskan, jika mereka juga layak untuk disebut sebagai pahlawan, karena hingga saat ini, mereka terus berjuang untuk melindungi dan menyelamatkan rakyat Indonesia agar terbebas dari Covid-19. Untuk itu di akhir rilisnya, dirinya menghimbau dan mengajak untuk mengobarkan semangat Hari Pahlawan guna terus berjuang melawan wabah Covid-19. "Perjuangan melawan Covid-19 belum usai, mari kita rapatkan barisan, bersatu dan bahu-membahu untuk terus berjuang dan bangkit dari berbagai dampak yang telah ditimbulkannya," pungkasnya. (alv/fer)

Sumber: