Warga Asem Bagus Ancam Demo Open House Apartemen Gunawangsa Tidar

Warga Asem Bagus Ancam Demo Open House Apartemen Gunawangsa Tidar

SURABAYA - Bertepatan ada kegiatan open house di Apartemen Gunawangsa tanggal 2 Desember mendatang, ratusan warga Asem Bagus RW 02, Kelurahan Tembok Dukuh, Kecamatan Bubutan, akan menggelar aksi demo di halaman apartemen. Aksi yang mengatasnamakan komunitas perjuangan korban pembangunan apartemen Gunawangsa Tidar (KPK PAGTID) merupakan bentuk perlawanan dan menuntut renegosiasi maupun ganti rugi warga terdampak kepada apartemen Gunawangsa Tidar. Ketua KPK PAGTID Muhamad Aziz mengatakan, hasil dari kesepakatan warga Asem Bagus dan KPK PAGTID akan menggelar aksi demo bersamaan saat open house di depan apartemen Gunawangsa Tidar pada 2 Desember 2018. "Dalam aksi tersebut, nantinya warga terdampak akan menyampaikan surat audiensi terbuka kepada apartemen Gunawangsa Tidar. Kami meminta pada saat bersamaan kegiatan open house apartemen itu, segera ada respons renegosiasi ganti rugi warga terdampak oleh pihak apartemen," kata Aziz, Ketua KPK PAGTID, Jumat (30/11). Ia menambahkan, saat ini pihaknya sedang memproses izin di kepolisian untuk menggelar aksi demo di depan apartemen Gunawangsa Tidar. Supaya kegiatan aksi demo digelar, Minggu (2/12) lancar dan tidak ada kendala. "Kami akan meminta izin keamanan kepada Polrestabes Surabaya untuk menggelar aksi demo di depan apartemen tersebut," imbuhnya. (x/yok)

Sumber: