Hadiri Pembekalan dan Baiat PKB, Qosim-Alif dapat Arahan Kyai

Hadiri Pembekalan dan Baiat PKB, Qosim-Alif dapat Arahan Kyai

Gresik, Memorandum.co.id - Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Gresik, Moh. Qosil dan Asluchul Alif menghadiri pembekalan dan baiat calon kepala daerah dan wakil kepala daerah partai kebangkitan bangsa (PKB) se-Jawa Timur, Sabtu (22/8/2020). Bertempat di Grand Mirama Surabaya, keduanya mendapatkan arahan, doa dan dukungan dari para kyai NU. Tokoh NU Jawa Timur turut serta hadir dalam momen tersebut seperti Rois Syuriah KH Anwar Mansur, Ketua PWNU Jatim KH Marzuki Mustamar dan jajaran Tanfidziyah beserta para kyai sepuh. Bacabup Moh Qosim menuturkan, kehadiran para kyai NU memberikan makna dan semangat tersendiri dalam perjuangannya maju di Pilkada Kota Pudak 2020. Baiat ini menjadi wujud dukungan para kyai kepada pasangan QA, akronim Qosim-Alif. "Arahan-arahan beliau para kyai menguatkan kebersamaan antara NU (bukan sebagai lembaga-red) dengan PKB. Sekaligus memberikan arah yang jelas bagi perjuangan kami. Semoga Allah memberkahi," ujar Moh. Qosim sesaat setelah acara pembaiatan. Sementara itu, Asluchul Alif menambahkan, QA bersama pasangan Bacalon dari kabupaten lain juga menandatangani pakta integritas sebagai komitmen bersama. Dilanjutkan baiat pengambilan sumpah. Ia pun berharap, dengan adanya baiat dan pembelakan tersebut memberi berkah dalam perjuangannya menuju 9 Desember mendatang. Serta memberikan kesempatan untuk bermanfaat lebih terhadap masyarakat. "Semoga do'a dan dukungan para kyai kepada pasangan QA, barokah untuk QA, sukses untuk QA serta maslahat untuk ummat," harap Asluchul Alif. Alif menambahkan, QA juga menerima rekom PKB B1 KWK yang diserahkan oleh pimpinan partai PKB Jatim.(and/har)

Sumber: