Menginap 14 Hari di Hotel, Wanita Ini Bawa Uang Mainan

Menginap 14 Hari di Hotel, Wanita Ini Bawa Uang Mainan

Malang, memorandum.co.id - Meskipun bawa 'uang' Rp 1,3 miliar, seorang wanita tamu Hotel Onilo Garden, Kecamatan Klojen, Kota Malang, tidak bayar sewa hotel. Akibatnya, wanita yang diinformasikan dari Tasik, Jawa Barat ini, sempat diperiksa polisi. Kapolsek Klojen Kompol Fathur Rohman menjelaskan, permasalahan berawal dari hotel dan tamunya. Karena sudah 14 hari menginap, tapi tidak bayar sewa hotel. Sehingga, akhirnya dilaporkan ke petugas. "Ya permasalahannya, antara tamu dan pihak hotel. Sudah 14 hari, belum bayar sewa inap. Tapi setelah di periksa bawa uang Rp 1,3 miliar tapi uang mainan," terang kapolsek, Minggu (9/8/2020). Untuk itu, lanjut kapolsek, hal itu diserahkan ke pihak yang bersangkutan terkait penyelesaian. Sementara itu, pihaknya tidak memprosesnya lebih lanjut. Sebelumnya, Sabtu (8/8/2020), pihaknya menerima informasi dari hotel. Laporan informasi itu menyatakan, juka ada tamu tidak bayar hotel meskipun sudah 14 hari menginap. Setelah diselidiki petugas TNI/Polri, ternyata ada uang mainan di dalam tas di dalam kamarnya. Uang kertas Rp 50 ribuan dan Rp 100 ribuan itu, jika dihitung mencapai Rp 1,3 miliar. Yang bersangkutan mengaku, jika uang mainan tersebut milik temannya. Dari informasi yang diperoleh, jika sebelumnya, tamu tersebut bersama tiga orang temannya. Namun, hanya beberapa hari saja, beberapa temanya sudah pergi. Dan, tinggal wanita berusia 30 tahuan itu, sendirian. "Lebih jelasnya, konfirmasi ke pihak hotel saja. Pihaknya, yang lebih tahu," lanjut kapolsek. Sementara itu, pihak hotel enggan memberikan keterangan. Dan hanya menjelaskan, jika manajer baru masuk hari Senin. (edr/fer)

Sumber: