Danrem 081/DSJ Gowes Bareng Forkopimda

Danrem 081/DSJ Gowes Bareng Forkopimda

Madiun, Memorandum.co.id - Korem 081/DSJ menggelar gowes bareng bersama Forkopimda Kota/Kab. Madiun. Gowes bareng menempuh jarak 38 Km dengan start dan finish di halaman Makorem. Ditemui di Monumen Kresek, Wungu, Kabupaten Madiun yang menjadi tempat check point, Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf Waris Ari Nugroho, mengatakan, tujuan dari dilaksanakannya kegiatan tersebut untuk mempererat soliditas antar instansi. "Melalui kegiatan gowes bareng ini kami berupaya memupuk kebersamaan, soliditas dan sinergitas antara Forkopimda di wilayah Kota dan Kabupaten Madiun," tuturnya. "Terlebih saya baru satu minggu menjabat sebagai Danrem 081/DSJ, tentunya upaya-upaya seperti ini sangat diperlukan," sambungnya. Karena menurutnya, ke depan tantangan tugas yang dihadapi akan semakin berat, sehingga sangat diperlukan soliditas dan sinergitas semacam itu untuk menjawab berbagai tantangan tersebut. Ia juga menilai, keberhasilan Kota Madiun sebagai satu-satunya daerah zona hijau covid 19 di Jawa Timur tidak terlepas dari upaya dan kerja keras yang dilandasi dengan adanya semangat kebersamaan antara segenap unsur Forkopimda serta masyarakat. Tampak dalam momen gowes bareng itu, juga dimanfaatkan oleh Kolonel Inf Waris Aris Nugroho untuk mengenal lebih dekat wilayah teritorialnya dan kondisi masyarakatnya. (alv/*)

Sumber: