Kapolresta Malang Tutup Baksos Serentak Hari Bhayangkara ke-74

Kapolresta Malang Tutup Baksos Serentak Hari Bhayangkara ke-74

Malang, Memorandum.co.id - Kapolresta Malang, Kombes Pol Leonardus H Simarmata menutup rangkaian bakti sosial 2020 yang dimulai sejak 14 Juni 2020. “Rangkaian bakti sosial secara serentak kita tutup hari ini. Sudah dilakukan sejak 14 Juni 2020 sampai hari ini,” terang Kapolresta Malang, Kombes Pol Leonardus Simarmata saat apel Gerakan Bakti Sosial serentak dalam rangka Hari Bhayangkara ke74 tahun 2020, Jumat (26/6). Sasaran bakti sosial kepada ojol, sopir angkot, kaum disabilitas dan warakauri. “Bakti sosial ini sebagai bentuk pengabdian Polri kepada masyarakat. Khususnya yang terdampak pandemi Covid-19. Semoga membawa berkah dan kita semua selalu diberi kelancaran dan selalu dilindungi Allah SWT,” lanjutnya. Sementara itu, Kasubag Humas Polresta Malang, Iptu Ni Made Seruni Marhaeni menyampaikan, kegiatan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19. “Semoga dapat membantu masyarakat yang membutuhkan,” ujarnya. Apel penutupan itu diikuti sekitar 150 orang. Selain Kapolresta, hadir juga Wakapolresta Malang AKBP Totok Mulyanto D, PJU Polresta Malang, Kapolsek jajaran serta para Bhabinkamtibmas. (edr)

Sumber: