Kapolres Pasuruan Tinjau Kampung Tangguh Pondok Mentari

Kapolres Pasuruan Tinjau Kampung Tangguh Pondok Mentari

Pasuruan, memorandum.co.id - Kapolres Pasuruan, AKBP Rofiq Ripto Himawan bersama Pejabat Utama Polres meninjau Kampang Tangguh semeru Kebal Covid-19 di RW 5 Perum Pondok Mentari, Kelurahan Kejayan, Kabupaten Pasuruan, kemarin. Dalam kunjungan tersebut Kapolres Pasuruan disambut langsung oleh Kapolsek, Danramil, Camat, Asosiasi Kepala Desa (AKD) dan Warga Perum Pondok Mentari. Kapolres mengatakan, Kampung Tangguh ini konsep yang digagas oleh Kapolda Jawa Timur sebagai upaya mencari solusi dari permasalahan yang dihadapi masyarakat. "Kampung tangguh di sini mampu untuk menekan laju penyebaran covid-19, kampung tangguh ini juga menjadi sarana untuk anak-anak kita ini dari Papua bisa terlibat langsung secara bagaimana melakukan kegiatan konsep kekeluargaan," ucap Rofiq. Kapolres juga meninjau Posko, rumah isolasi, lumbung pangan dan meninjau anak Papua yang tinggal di perumahan tersebut yang selama ini sekolah wilayah Kabupaten Pasuruan. "Anak-anak Papua juga mengenalkan budaya mereka bagaimana membuat papeda, pernak-pernik seperti kalung dan membuat sulaman dan mereka juga dapat wawasan di tempat ini sehingga di saat dia kembali ke tanah Papua bisa melestarikan apa yang dia poroleh di sini agar bisa dikembangkan di tanah Papua," jelasnya. Sementara itu, Wiyono (45), Pengurus Kampung Tangguh Perum Pondok Mentari mengatakan, pendirian Kampung Tangguh ini bekerja sama dengan semua elemen mulai dari Kelurahan, Muspika dan RW untuk mendirikan Kampung Tangguh ini. "Harapan kami dengan didirikannya Kampung Tangguh ini agar masyarakat di Perum Pondok Mentari tidak ada yang terpapar Virus Covid-19," harapnya.(rul)

Sumber: