Sosok Dyah Ayu Novita Sari, Kepedulian Sosial Tinggi Santuni Anak Yatim

Dyah Ayu Novita Sari.--
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Gadis cantik bernama Dyah Ayu Novita Sari ini tidak hanya memikat penggemar dengan suaranya yang merdu, namun juga dengan kepedulian sosial.
Selain aktif di dunia hiburan, khususnya musik dangdut, Dyah Ayu juga memiliki kepedulian yang tinggi terhadap sesama.
BACA JUGA:Sosok Erna Ningsih, Wanita Sukses di Dunia Usaha dan Aktif dalam Kegiatan Sosial
Mini Kidi--
"Saya suka menyantuni anak yatim, meskipun tidak mesti satu bulan sekali. Selagi saya ada rezeki lebih, baru saya kasih," ujarnya dengan tulus.
Lebih lanjut, Dyah Ayu memiliki pandangan yang mendalam tentang rezeki. “Kalau rezeki yang kita dapat itu ada sebagian rezeki untuk orang lain,” ujarnya.
Dalam kesempatan itui Dyah Ayu mengungkapkan ia memiliki hobi menyanyi, menari, dan berenang.
BACA JUGA:Sosok M. Ikhsan Warga Arjosari, Sedekahkan 7 Ton Beras pada Masyarakat
Motivasi terbesarnya dalam berkarier adalah keinginan untuk bekerja keras dan meraih kesuksesan demi membahagiakan keluarga tercinta.
Semangat pantang menyerah inilah yang mendorongnya untuk terus mengembangkan diri di industri musik dangdut.
Sebelum merambah dunia profesional, Dyah Ayu telah menunjukkan bakat seninya sejak bangku sekolah.
BACA JUGA:Sosok AKP Kiki Tyas Titisari, Dikenal Tegas dan Humanis
Ia tercatat pernah meraih prestasi membanggakan dalam lomba menyanyi dan menari di tingkat kecamatan.
“Apa yang saya capai ini tidak lepas dari dukungan semua pihak dan juga kerja keras,” cetus dia. (mtr)
Sumber: