Polsek Balongbendo dan Bhayangkari Bagikan Takjil dan Santuni Anak Yatim Piatu

Polsek Balongbendo dan Bhayangkari Bagikan Takjil dan Santuni Anak Yatim Piatu

Polisi dan Bhayangkari berbagi.--

SIDOARJO, MEMORANDUM.CO.ID - Polsek Balongbendo bersama Bhayangkari Ranting Balongbendo melaksanakan kegiatan pembagian takjil, buka bersama dan pemberian santunan kepada anak yatim piatu, Jumat 7 Maret 2025.

"Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kedekatan Polri dengan masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadan. Kami isi dengan saling berbagi kenikmatan bagi warga yang membutuhkan," kata Kapolsek Balongbendo AKP Sugeng Sulistyono.

BACA JUGA:Polsek Balongbendo Bagi-bagi Takjil ke Pengguna Jalan

BACA JUGA:Kapolsek Balongbendo bersama Warga Panen Kangkung, Wujudkan Program Ketahanan Pangan Nasional


Mini Kidi--

Jelang waktu berbuka puasa, dilakukan pembagian 400 paket takjil kepada masyarakat, terutama pengendara yang melintas di depan Mapolsek Balongbendo. Para pengendara yang berhenti pun mendapatkan sejumlah imbauan tertib berlalu lintas dari Polisi yang membagikan takjil.

Setelah pembagian takjil, kegiatan dilanjutkan dengan buka bersama di Musala An Nur bersama anak yatim piatu. Kapolsek Balongbendo bersama istri membagikan santunan kepada anak yatim piatu, sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat.

BACA JUGA:Program Ketahanan Pangan, Polsek Balongbendo Serahkan Pupuk dan Perawatan Lahan Jagung

Kapolsek Balongbendo AKP Sugeng Sulistyono menyampaikan bahwa kegiatan Safari Ramadan ini merupakan salah satu bentuk pendekatan humanis Polri kepada masyarakat.

"Kami ingin menunjukkan bahwa Polri hadir tidak hanya dalam tugas penegakan hukum, tetapi juga dalam kegiatan sosial yang dapat mempererat hubungan dengan warga," ujarnya.

Masyarakat yang hadir pun menyambut baik kegiatan ini dan berharap kegiatan serupa terus dilakukan sebagai bentuk sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat. Sehingga dapat terus mewujudkan situasi yang aman dan nyaman, terutama di Ramadan.(sud/imm)

Sumber: