Hadapi Cuaca Ekstrem, Pelindo Sub Regional Jawa Lakukan Antisipasi

Para pekerja membersihkan saluran air. -Muchlis Darmawan-
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 3 Sub Regional Jawa telah menyiapkan sejumlah langkah antisipasi untuk menjamin kelancaran pelayanan operasional terminal yang dikelola di tengah adanya potensi cuaca esktrem di Februari 2025.
BACA JUGA:Peringati Bulan K3 Nasional, Pelindo Regional 3 Kumpulkan 239 Kantong Darah untuk PMI
Cuaca ekstrem juga berpotensi mengakibatkan banjir pesisir atau rob. Untuk itu, Pelabuhan Tanjung Perak juga secara rutin melakukan perantingan pohon, pembersihan gorong-gorong saluran pintu air Pelindo (Kalimas, TPS, Bozem), normalisasi tali air serta saluran.
--
Mengecek serta menambah penyediaan pompa-pompa air, instalasi listrik, dan genset cadangan yang ada di berbagai titik di area pelabuhan yang berpotensi terdampak banjir rob. Seperti di Pelabuhan Kalimas dan Dermaga Jamrud Terminal Penumpang Gapura Surya Nusantara (GSN), Pelabuhan Tanjung Perak.
BACA JUGA:Selama 2024, Pelindo Regional 3 Salurkan Bantuan kepada TKBM
Upaya mengantisipasi cuaca ektrem ini dioperasikan oleh 3 tim khusus, yaitu Tim Pemeliharaan, Tim Investasi (HSSE), dan Tim Perawatan Listrik (LEGI).
Sub Regional Head Jawa PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 3 Sub Regional Jawa, Bambang Hasbullah, mengatakan, pihak Pelabuhan Tanjung Perak telah melakukan berbagai persiapan untuk menghadapi musibah banjir rob. Termasuk berkoordinasi dengan seluruh pihak yang berkepentingan dalam hal antisipasi cuaca buruk ini.
BACA JUGA:Konsisten Terapkan SMK3, Pelindo Regional 3 Raih 9,67 Juta Jam Nihil Laka Kerja
“Untuk saat ini Pelabuhan Tanjung Perak sudah mempersiapkan segala upaya untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi. Kita juga sudah berkoordinasi aktif dengan pihak BMKG untuk mengetahui informasi terkini seputar cuaca. Selain itu kita juga berkoordinasi dengan pihak Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, satpol PP, Badan Nasional Penanganan Bencana (BNPB) dan pihak-pihak terkait untuk melakukan pengamanan dan antisipasi serta penanggulangan jika terjadi hal yang tidak diinginkan,” ujar Bambang dalam rilisnya, Rabu 12 Februari 2025.
BACA JUGA:Pelindo Regional 3 Raih Penghargaan TJSL dari Pemprov Jatim
Selain itu, Bambang Hasbullah juga optimistis potensi cuaca buruk ini tidak akan berdampak banyak pada kegiatan operasional pelabuhan. Pihaknya memastikan pelayanan akan tetap normal kepada para pengguna jasa karena langkah antisipasi sudah dipersiapkan oleh Pelindo sejak awal.
Pelabuhan Tanjung Perak juga gencar melakukan sosialisasi kepada para pengguna jasa yang berkaitan dengan penumpukan barang yang biasa memenuhi sekitar pinggir dermaga Pelabuhan Kalimas.
BACA JUGA:Pelindo Regional 3 Ajak Disabilitas Naik Kelas melalui Pelatihan Digital Marketing Berbasis AI
Sumber: