Mengenal Choirum Hening Dzikrillah, Wanita Penyuka Pantai dengan Bakat Public Speaking

Choirum Hening Dzikrillah. --
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Choirum Hening Dzikrillah, wanita kelahiran Surabaya 1995, adalah sosok multitalenta. Meskipun aktif di berbagai bidang, mulai dari dunia kuliner hingga traveling, bakatnya di bidang public speaking tampak paling menonjol.
Sering menjadi MC di berbagai acara, Hening membuktikan kemampuannya berkomunikasi di depan umum.
Namun, di luar kesibukannya, Hening memiliki kecintaan yang mendalam pada pantai. Air laut, baginya, adalah sumber ketenangan dan keindahan. Pantai Pandawa di Bali menjadi destinasi favoritnya, tempat ia selalu menyempatkan diri untuk berlibur bersama keluarga.
"Saya suka keindahan Pantai Pandawa Bali," ujar Hening, lulusan S2 Unitomo jurusan Magister Ilmu Komunikasi ini.
BACA JUGA:Mengenal Kasatreskrim Bojonegoro AKP Bayu Adjie Alumni Akpol 2015
BACA JUGA: Mengenal Lebih Dekat Gunung Triple S di Jawa Tengah : Sindoro, Sumbing, Slamet
Hening, yang berzodiak Scorpio, mengaku selalu meluangkan waktu setiap tahunnya untuk mengunjungi pantai.
"Setiap tahun selalu berlibur ke pantai. Tahun ini belum ke pantai," akunya
Sebagai anak ketiga dari beberapa bersaudara, Hening membuktikan dirinya sebagai pribadi yang dinamis dan penuh semangat.
Kombinasi antara kecakapannya dalam public speaking dan kecintaannya pada keindahan alam, khususnya pantai, menjadikan dia sosok yang menarik dan inspiratif seperti namanya Hening. (rio)
Sumber: