Cegah Penyebaran PMK, BPBD Gresik Semprot Disinfektan di Pasar Hewan

BPBD Gresik menyemprot disinfektan di Pasar Kambing dan Domba Mentaras.--
GRESIK, MEMORANDUM.CO.ID - Pemkab GRESIK terus berupaya menekan jumlah penyebaran wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan berkaki empat. Berbagai upaya mitigasi pun mereka gencarkan.
Terbaru, Pemkab melalui BPBD, Dinas Kesehatan, dan Dinas Pertanian Gresik melakukan penyemprotan disinfektan di berbagai wilayah. Dengan menyasar pada pasar-pasar hewan yang ada di tiap kecamatan.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Gresik, FX Driatmiko Herlambang mengatakan, penyemprotan telah dilakukan di Kecamatan Balongpanggang, Panceng, hingga Dukun. Dengan rincian lokasi seperti di Pasar Sapi Lowayu, Pasar Sapi Surowiti, Pasar Kambing dan Domba Sumurber, Mentaras, dan Balongpanggang.
BACA JUGA:Jatah 3.000 Dosis Vaksin PMK di Gresik, Ini Skema Pendistribusiannya
“Kami bekerja sama dengan Forkopimcam, Dispertan, dan Puskeswan di tiap Kecamatan. Untuk sementara, penyemprotan kami lakukan untuk mencegah penularan PMK di pasar hewan,” ungkap Miko, Selasa 21 Januari 2025.
Penyemprotan disinfektan itu dilakukan secara menyeluruh di tiap sudut pasar. Terutama di area kandang, jalur lalu lintas ternak, dan area penjualan.
Selain itu, kata Miko, BPBD Gresik juga memberikan sosialisasi kepada para peternak dan pedagang, terkait langkah-langkah pencegahan penularan PMK. Hal tersebut penting dilakukan, agar dapat membentuk kesadaran masyarakat dalam menjaga kesehatan hewan ternak.
BACA JUGA:Ratusan Sapi Terserang PMK, Dispertan Gresik Minta Kondisi Luar Biasa
Data terbaru milik Pemkab Gresik menunjukkan, terdapat setidaknya 342 kasus PMK yang terjadi di Kabupaten Gresik. Dari angka tersebut, sebanyak 164 ekor sapi masih berada dalam kondisi sakit.
Sementara 45 ekor sapi berakhir mati, 7 ekor dipotong bersyarat, dan 126 ekor sisanya dinyatakan sembuh.
Oleh sebab itu, kegiatan penyemprotan tersebut diharapkan dapat menekan jumlah kasus yang terjadi. Agar mengurangi potensi kerugian yang ditanggung para peternak.
BACA JUGA:Pemkab Malang Sediakan 10 Ribu Vaksin Tangani PMK
“Apalagi ini kan mau masuk bulan puasa, yang mana biasanya konsumsi daging meningkat. Kami harap dengan penyemprotan ini, wabah PMK di Gresik bisa dicegah dan tidak menyebar luas,” tutur Miko.(rez)
Sumber: